Copyright © Arina for Life...
Design by Dzignine
Minggu, 21 Desember 2014

My Storiette - Sahabatku sejak dulu, hingga kini, sampai nanti

pinterest

Hari itu, seorang sahabat datang menghampiriku...hati-hati dia membisikan kata di telingaku. Kata yang tidak sering kudengar..."Aku jatuh cinta," katanya. Aku memandang wajahnya, cerah, hangat dengan mata berbinar. Dia benar-benar jatuh cinta....batinku. Dan aku bahagia untuk itu.

Malam itu kami berbincang, dia tersenyum disetiap sela katanya. Sesaat dia menghentikan kisahnya kemudian bersenandung perlahan, lagu cinta yang dia hafal betul liriknya yang dia hayati betul tiap nadanya. Satu kalimat yang dia ucapkan lagi dan lagi, "Dia sungguh berbeda, dia istimewa.

Aku mengenalmu sahabatku, aku selalu mengingat setiap kisah cintamu, setiap patah hatimu. Setiap kata indah yang kau ucapkan dan setiap tetes air mata yang kau tumpahkan. Setiap hati yang pernah kaurindukan dan setiap wajah yang ingin kau lupakan. Dan kau masih sahabatku...sejak dulu, hingga kini, sampai nanti ^^.

Minggu, 14 Desember 2014

Hay You - Knowing Every Particular Object

pinterest

Ini buat kamu, iya buat kamu yang mencintaiku . . .
Tapi tak sungguh-sungguh 
Karena kamu tak ingin sepenuhnya hadir di hidupku
Kamu yang hanya melihat hadirku lewat sebelah matamu

Hey kamu,
Tak seharusnya kamu di situ
Berdirilah di sampingku
Jika kau sungguh perduli padaku
Harusnya kita bersinergi, bukan begini...

special untuk kamu yang selalu kepo (knowing every particular object)

Sabtu, 06 Desember 2014

My storiette - Untukmu yang sedang sendiri

pinterest

Untukmu yang sedang sendiri, entah kenapa saya selalu percaya bahwa sendiri bukan berarti kesepian. Sendiri bisa berarti kebahagiaan untuk sebagian orang, pilihan yang menyenangkan untuk sebagian orang yang lain dan mungkin kutukan untuk beberapa orang ^^.

Untukmu yang sedang sendiri, sabarlah sayang... kadangkala ketika kita sendiri ada pesan yang ingin disampaikan Tuhan pada kita, pesan yang mungkin tidak kita dengar ketika kita asyik dengan orang lain. Pesan yang hanya kita dengar ketika kita sendiri, pesan untuk lebih mengenal diri kita sendiri dan pesan bahwa tiada yang lebih mengasihimu dari pada Dia pemilik hidup ini. Dan banyak pesan lagi yang hanya didengar seorang yang sedang sendiri dan semuanya kadang berwujud ketenangan.

Untukmu yang sedang sendiri, saya selalu yakin bahwa sendiri punya jangka waktu sehingga pada akhirnya sesorang akan saling menemukan. Yang paling membahagiakan ketika seseorang menemukan sahabat sejatinya. Namun ketika itu belum terjadi, maka gunakan waktu ini untuk melakukan sesuatu yang indah. Percayalah...terkadang kau akan merindukan waktu indah itu.

Bagi sebagian orang, sendiri adalah waktu mengistirahatkan hati sampai kau siap mencintai lagi. Karena baginya sendiri adalah pilihan yang baik dari pada dalam sebuah hubungan yang buruk dan menghasilkan perasaan yang lebih buruk dari kesendirian. Bersyukurlah untuk semua itu karena kadangkala kita harus meninggalkan yang buruk untuk menemukan sesuatu yang baik.

Untukmu yang sedang sendiri, percayalah bahwa selalu ada waktu yang disiapkan Tuhan untukmu. Waktu untukmu menemukan, dan suatu hari akan kau kenang dengan senyuman indah di bibirmu, "Waktu itu ...saat aku bertemu denganmu... ".

Untukmu yang sedang sendiri, kau yang istimewa... satu rahasia yang kadang kau lupa. Sepertinya Tuhan terlalu mengasihimu sehingga belum membiarkan hatimu terbagi untuk yang lain. Tapi percayalah Dia telah siapkan seseorang yang sangat istimewa, iya...untukmu yang istimewa.

Minggu, 30 November 2014

Suatu tempat lagi yang kusebut - Rumah

 
pinterest


Beberapa minggu terakhir ini saya sedang menikmati pekerjaan saya dengan cara berbeda. Berbahagia saat bekerja buat saya adalah kewajiban, karenanya menikmati pekerjaan adalah keharusan buat saya. Kali ini saya berusaha bekerja tanpa rencana. Terkadang dalam hidup, kita tidak selalu membutuhkan rencana, kali ini saya hanya bernafas, percaya, membiarkan semua terjadi dan melihat apa yang terjadi. Dan ternyata itu menyenangkan ^^.

Akhirnya saya bekerja dengan banyak kejutan menyenangkan karena ternyata kekhawatiran tidak menghentikan sesuatu yang buruk terjadi, kekhawatiran hanya menyebabakan kita berhenti menikmati sesuatu yang baik. Menurut saya, ketakutan, kelelahan, kehilangan adalah suatu hal yang baik asal dalam porsi yang sedikit saja ^^. 

Semua hal yang menyenangkan ini terjadi karena saya bersama dengan sahabat-sahabat yang menyenangkan. Sahabat yang senantiasa dan saling menguatkan, sahabat yang membiarkan kami lebur menjadi satu keluarga yang baru dan menciptakan satu tempat baru yang kami sebut rumah

pinterest

Siapa saja bisa membuat kita tersenyum, banyak orang yang dapat membuat kita menangis namun butuh seseorang benar-benar khusus untuk membuat kita tersenyum dengan air mata menggenang di mata kita.

Sahabat, terima kasih untuk selalu bersamaku dan membiarkan kita bersama.



Senin, 24 November 2014

Tentang hujan - Petrichor


"Terkadang, karena terlalu merindukan pelangi
kita lupa untuk berterima kasih pada Tuhan yang telah mendatangkan hujan"


*Jujur saja saya selalu mencari istilah ini untuk menggambarkan betapa bersyukurnya saya pada Allah atas hujan dan semua yang terjadi setelahnya.

Rabu, 19 November 2014

My storiette - Sahabatku dan lelaki bernama masa lalu

pinterest

Hari ini saya menulis karena seorang sahabat, untuknya juga saya mempersembahkan tulisan saya ini. Seseorang perempuan yang mengisi sebagian hatinya untuk seorang lelaki, yang kemudian menamakannya masa lalu

Sahabat, saya bukan ahli tentang cinta, saya hanya pendengar kisah dan mencoba menuturkannya lagi dengan cara yang berbeda. Selain itu saya juga perempuan yang harusnya memiliki hati dan perasaan yang tidak ada beda diantara kita.

Sahabat, saya selalu tahu bahwa perempuan selalu mempunyai cara untuk menyimpan kenangannya dengan cara yang istimewa. Seperti menyimpan seribu cerita  dari satu bingkai foto, atau menyimpan seribu kenangan dari satu buah lagu. Satu hal yang akan mengingatkan kita pada ribuan memori yang tak terkatakan. Sahabatku, kita selalu tahu bahwa kita punya soundtrack kita sendiri pada setiap kisah hidup kita

Sahabat, sayangnya kita sering tidak menyadari bahwa banyak hal yang istimewa terjadi pada kita sampai kita sadar bahwa semua itu telah menjadi kenangan dan kita terlewat untuk merasakannya lagi. Tapi sudahlah, ada kalanya kita harus menyiapkan diri untuk melupakan semua kenangan itu, terutama untuk kenangan yang terasa menyakitkan. Tetapi ketika itu semua kau rasa cobalah bagi dengan kami, mungkin akan menjadi lebih mudah. 

Kita semua tahu bahwa bagi terburuk dari menyimpan kenangan bukan pada rasa sakitnya, tapi kesepiannya, karena itu kenangan harus kita bagi. Sehingga kita dapat mulai menyiapkan satu ruang lagi dalam hati kita untuk seseorang yang baru seseorang yang mampu kembali menggetarkan hati kita dan mengisi segala kekosongan ruang hati kita. Dan jangan pernah takut, setiap kenangan kita tidak akan hilang. Satu ruang hati kita akan tetap bergetar bahkan ketika kita mengingat senyumannya. 

Sahabatku, akan tiba saatnya kita mencoba membuat kenangan baru, tapi setelah kita sanggup merelakan kenangan lama. 

Untukmu, sahabatku, dan lelaki yang kau namai masa lalu. 

Jumat, 31 Oktober 2014

Dear Diva - Nomer Satu


Dear Diva,
Kau tahu menjadi orang tua tidaklah mudah, menjadi ibu tidaklah ringan. Tapi semuanya selalu terasa indah. Menjadi ibu yang bekerja bukanlah suatu kesempurnaan. Kami ibu yang bekerja bukanlah ibu dengan kemampuan super bukan supermom yang punya kekuatan super mengatur semaunya menjadi mudah, kami hanya ibu-ibu biasa yang ingin sesuatu yang terbaik untuk buah hati dan keluarganya.

Sebagai ibu yang bekerja, kadang ibu-ibu seperti kami dianggap tidak bertanggungjawab pada peran istimewa kami, tetapi sesungguhnya pilihan ini bukanlah pilihan mudah. Sebagian dari kami bahkan terpaksa melakukannya. Sesungguhnya, beribu dilema ada dalam pikiran kami mulai dari saat kami melangkahkan kaki keluar rumah dengan doa dalam hati agar keselamatan keluarga selalu dalam lindungan Yang Maha Agung hingga kami pulang dalam rasa bersalah yang sering terselip dalam senyum ceria kami setiap detiknya. 

Dear Diva,
Bundamu ini, dan setiap ibu bekerja lainnya selalu merindukan buah hatinya setiap saat, bahkan ketika kami bekerja. Berharap kami dapat segera tiba kembali di rumah untuk bersamamu-putra-putri kami, kami selalu berharap ada satu saja tanggal merah di setiap bulannya agar kami dapat meluangkan lebih banyak waktu dengan keluarga, berharap ada jam ke 25, 26 dalam setiap harinya akan hari dapat sedikit lebih panjang.

Maafkan bundamu ini nak, jika ketika kami tiba di rumah dengan kelelahan, tidak cukup senyum manis untuk menyapamu. Sebenarnya, dengan melihatmu energi kami kembali terisi, pelukanmu menghilangkan beban berat hari itu. Tapi kami bukan manusia super. 

Maafkan bundamu ini jika bunda masih membawa pekerjaan kantor di rumah, waktu yang harusnya hanya untukmu. Juga ketika pikiran bunda masih sedikit terkait dengan pekerjaan esok hari, yang seharusnya kami gunakan untuk memikirkan permainan baru apa yang akan kita mainkan bersamamu. Dan tentang telepon genggam yang seharusnya disingkirkan jauh-jauh jika itu hanya membuat bunda jauh darimu. Dan tentang kegalauan hati bunda yang membuatmu menerima kejengkelan bunda, sungguh itu bukan karena kesalahanmu. Maafkan bunda yang tidak bisa menjadi ibu super. 

Dear Diva, 
Kau adalah penguat bunda, penyempurna hidup. Terima kasih untuk pelukanmu yang selalu tepat waktu, senyum yang menjadi penyembuh, tawa yang menjadi pelipur lara, dan semua yang sempurna darimu untuk bundamu yang tidak sempurna. Dari semua yang bunda lalukan untuk dunia ini, kau adalah nomer satu.

Rabu, 22 Oktober 2014

My storiette-Falling, Falling in Love

pinterest

Beberapa hari ini saya sering mendapat curhatan masalah cinta dari seorang kawan. Saya selalu suka segala gagasan tentang saling mencintai, saya juga suka mendengar cerita indah tentang cinta, dan sa ya tertarik pada kisah tentang jatuh cinta. Bagi saya cinta memang bukan sesuatu yang bersifat terpaksa atau dipaksakan. Menurut saya, cinta juga tidak untuk dicari sedemikain rupa, bagaimanapun juga, cinta akan saling menemukan. Karenanya itu disebut jatuh cinta. Disebut jatuh karena selalu tidak sengaja, tanpa rencana dan  pada waktu yang tidak kita sadari. 

Jatuh cinta mungkin sederhana, ketika kau ingin tahu apa warna kesukaannya, apa jenis kopi yang diminumnya setiap pagi, dan ketika kau sudah cukup bahagia mendengar tawanya berderai (seaneh apapun suara tawa itu ^^).

Seseorang mungkin akan jatuh cinta satu sama lain, kemudian bersama selamanya menjadi bagian hidup lainnya, namun sebagian lagi hanya menjadi satu kisah manis yang kemudian menjadi orang lain.
Kamis, 16 Oktober 2014

My storiette - Peluk


Perempuanku yang penuh cinta terkadang ada kalanya kita berdusta bukan karena ingin, tapi keanggunan lah yang menjadikan penyebabnya. 
Terkadang ketika kita berkata, "aku baik-baik saja" 
Kita perempuan selalu berharap, seseorang akan memandang hangat mata kita dan kemudian memeluk kita, pelukan yang panjang dan erat. 
Kemudian dia berkata, "tidak, kamu tidak baik-baik saja"
Itu saja sudah cukup.

Dan kamu, adalah juaranya
Pemilik pelukan terhangat, pelukan penyembuh
 tanpa harus aku berkata, kau membuatku selalu baik-baik saja

kau pemilik pelukan teristimewa

*Menurut kesehatan : pelukan adalah obat yang baik, untuk mentransfer energi positif, Pelukan adalah bahasa yang dapat digunakan tanpa kata-kata. Seorang anak dapat tumbuh sehat secara mental dan jiwanya minimal dengan 12 kali pelukan sehari. 
Senin, 15 September 2014

Dear Diva- Newborn-Toddler

pinterest

Menjadi orang tua ternyata tidak hanya harus siap menghadapi apa yang akan terjadi dan mempersiapkan segala sesuatunya tetapi juga harus siap menerima apa yang telah terjadi. Terkadang kita tidak menyadari bahwa waktu berjalan terlalu cepat dan menyisakan serangkaian kisah yang akan kita rindukan.

Sepertinya baru kemarin saya mulai merasa sempurna, ketika saya menjadi seorang ibu. Ketika saya mencium buah hati saya untuk pertama kali setelah badannya bersih dari cairan yang menyatukan kami sebelumnya. Seperti seperti baru saja saya membiarkan gadis kecil saya menempel erat pada dada saya, seakan ia percaya sepenuhnya bahwa saya akan menjaganya tetap hangat, tetap kenyang dan nyaman. Seperti baru saja saya merasa takjub ketika dia dapat mengangkat kepalanya, lalu berguling, kemudian merangkak dan mulai berdiri. Saya ingat betul betapa bangganya saya ketika ia memulai langkah pertamanya...rasanya baru kemarin.

Setiap orang tua pasti merasakannya, ketika mulai menyimpan baju-baju kecil yang sudah tidak lagi muat di tubuhnya, biasanya masih bagus bahkan ada beberapa yang belum terpakai. Sepatu yang tidak lagi dapat dikenakan. Mulai menyadari ketika pampers ukuran S, menjadi M kemudian L dan sekarang XL rasanya waktu berlalu dengan sangat cepat. 

Waktu memang tidak mungkin terhenti, karena dulu gadisku hanya dapat menangis kini dapat mengucap kata-kata ajaib yang indah, bernyanyi dan berdoa. Diva-ku sudah dapat melompat, berlari dan tertawa lepas, Dan menjadi bahagiaku ketika aku dapat melihat setiap tahap istimewa itu dengan syukurku.

senyum yang sama

Waktu yang telah berlalu membuatmu tumbuh, tapi satu hal yang tetap sama adalah senyuman yang tidak pernah lepas dari wajah-mu dan buatku itu istimewa, seperti keajaiban yang datang setiap hari.

Sabtu, 13 September 2014

Musik - 2Cellos

pinterest

Beberapa hari ini saya suka begadang sambil menulis banyak hal (biasanya kerjaan dadakan yang hampir kena deadline ^^).  Agar tetap terjaga biasanya saya dengar lagu via youtube. Dan saya sedang suka sekali- pakai banget sama 2Cellos. Iya, ini grup duo lama (ngetop di tahun 2011-an), tapi saya baru denger (hay..hay...biarlah saya terlambat 3 tahun).

Saya ceritakan kenapa saya akhirnya bisa menemukan 2Cellos, karena saya bukan penikmat musik sejati alias ber-pengetahuan yang pas-pas soal musik. Menemukan mereka adalah murni ketidaksengajaan. Awalnya saya lagi lelah dan melow (hay..hay..yang ini agak berlebihan), kemudian tanpa sengaja ketika membuka file lama saya menemukan film Shall we dance (versi hollywood ya bukan korea atau Jepang), tahukan film ini ? Atau saya aja yang suka? (jadi ketahuan banget ya umur saya berapa ?)  Saya suka film ini karena ending-nya romatis yang indah banget.

ini bagian romantis yang saya suka

Lagu The book of love-nya Peter Gabriel yang kemudian saya cari di youtube dan saya menemukan mereka (2Cellos) dan saya suka, iya suka banget. Entah kenapa mereka berdua bisa memainkan cellonya dengan penuh cinta- karena mereka terlihat sangat menikmatinya, dan ternyata musik yang dihasilkan bisa begitu indah. 

the book of love-versi 2Cellos

Singkatnya, saya sedang suka mendengar 2Cellos walaupun itupun kadang-kadang. Jika anda belum pernah mendengarnya, cobalah sekali-sekali mendengarkannya, dan nikmati bagaimana musik dimainkan dengan cara yang berbeda.

Jumat, 12 September 2014

Dear Diva - Pemilik Hati



Dear Diva,
Hey kau, pemilik senyuman termanis
Pemilik pelukan terhangat
Pemilik warna dalam hidupku
Pemilik makna cinta dalam tiap kataku
iya kau...
pemilik hatiku.

Dalam hidup ini mungkin kau tidak mendapatkan semua yang kau inginkan, 
tapi kau selalu punya ibu yang mencintaimu lebih dari apapun di dunia ini.

Sekarang kau gadis kecilku, esok akan menjadi sahabatku dan selamanya kau adalah anak perempuanku ^^.

Selasa, 02 September 2014

Berhenti Menunggu - Sekarang Saatnya

pinterest

Saya selalu ingat pesan papa saya ketika saya bercerita tentang banyakknya tugas-tugas yang harus saya jalani. Beliau selalu berpesan bahwa salah satu terhambatnya rezeqi kita adalah karena kita sering mengeluh. Dan saya selalu yakin akan pesan itu, bukankan mengeluh berarti kita tidak bersyukur dan Allah tidak menyukai orang-orang yang tidak bersyukur atas nikmat-Nya ? Jujur saja bahwa saya juga sering mengeluh, kadang tanpa saya sadari, terkadang dengan sadar betul dan saya sering menyesal setelahnya.

Karena itu, saya bertekad menghilangkan kebiasaan mengeluh itu secepatnya, karena sama sekali tidak ada untungnya menyimpan kebiasaan yang tidak baik. Mungkin harus dimulai dari hal yang paling sederhana yaitu mensyukuri segala hal yang ada di sekeliling kita. Saya mungkin juga harus mulai berhenti menunggu datangnya hari sabtu karena pada kenyataannya kita masih diberi kesempatan melewati setiap hari dengan segala rahmat-Nya, berhenti menunggu kesempatan besar yang datang pada kita, karena nyatanya kesempatan datang setiap saat hanya terkadang kita belum siap menerimanya, saya juga berhenti menunggu semua orang-orang dalam hidup saya akan selalu menyayangi saya, karena pada kenyataannya orang-orang yang tidak menyayangi saya adalah dalam kerugiaan besar (hay..hay...yang ini adalah pembenaran sepihak^^) .

Kembali saya menyadari bahwa kebahagiaan akan datang ketika kita berhenti menunggu sesuatu, dan menjadikan moment besar dalam kehidupan kita berlangsung sekarang. Jadi, kenapa kita harus mengeluh untuk setiap moment besar dalam hidup kita? Dan tentu saja tidak bersyukur adalah tidak benar.

Alhamdulillah untuk setiap moment besar dalam hidup saya, yang terjadi setiap hari.
Jumat, 29 Agustus 2014

Sebuah buku-The Rossetti Latter

goodreads

Sebelumnya saya tidak pernah membayangkan kalau The Rossetti Letter akan menarik minat saya sedemikian dalam. Saya pencinta sejarah, saya suka sekali dengan kisah-kisah sejarah yang saya bahkan tidak pernah tahu. Dan kisah di buku ini adalah salah satunya. Sejujurnya, saya tidak pernah tahu kalau Venesia yang saya tahu dengan negeri di atas air itu menyimpan kisah sejarah yang begitu memukau. Saya juga tidak pernah tahu sebuah kisah tentang konspirasi Spanyol terhadap Venesia adalah nyata.

Intinya saya semula agak underestimate terhadap novel ini lantaran ketika saya beli berada di deretan buku dengan diskon yang hampir separuh harga aslinya. Tapi ketika mulai membacanya, saya mulai sangat menikmatinya, terbawa alur cerita dan seakan berada disana pada tahun 1618-an. Mungkin tidak semua orang suka pemaparan sejarah yang kadang terasa membosankan tapi menurut saya justru kerumitannya itu yang meyakinkan saya bahwa penulisnya (Christi Phillips) telah melakukan riset yang luar biasa panjang. Menjadi sangat menyenangkan ketika kita membaca novel tapi juga mendapat ilmu baru yang tak terduga.

Buku ini juga mengajarkan pada saya tentang kekuatan perempuan, ternyata perempuan adalah makhluk yang sanggup memikul beban lebih berat dari perkiraannya.

Saya selalu suka kisah sejarah, meski kadang sejarah juga yang memperdaya kita.

Kamis, 28 Agustus 2014

Dear Diva- Happy Birthday 2nd

Diva, mulai 1 hari-23 bulan

Dear Diva,

Sepertinya baru kemarin bunda membawamu di dalam perut ini, menyatu dalam setiap tarikan nafas dan terhubung dalam bisikan hati. Menati berhari-hari sebelum kau ada dalam pelukan bunda.

Masa-masa itu memang terasa sulit, tubuh yang mulai melebar, munculnya stretchmark pada kulit, jerawat yang bermunculan, dan sedikit ngidam yang aneh. Tapi kenyataannya itu layak dijalani.

Kau tahu mengapa gadisku ?

Saat kau ucapkan hello pada dunia ini, bunda terpesona oleh wajah cantikmu, dan tiba-tiba cintaku tertumpah hanya untukmu. Mungkin bunda kehilangan waktu tidur, kelelahan dan beribu tanda tanya yang selalu mengkhawatirkanmu, "apakah aku melakukan benar hal benar padamu?" Karennya bunda setia meletakkanmu dalam dekapan, tersambung dalam setiap detak jantung. Agar kau tahu, semua yang bunda lakukan adalah yang terbaik yang bunda bisa.

Ya, hingga kini badan bunda akan tetap berubah, tapi itu adalah tanda telah tercipta kehidupan baru, dan itu sungguh luar biasa.

Dan semua itu layak untuk dijalani.

Ketika matamu mulai memandangku lekat, ketika kata mulai terucap, ketika perhiasan terindah pada leher ini adalah tanganmu saat memeluka bunda, ketika wajah lucumu yang merajuk menjadi senyuman kerinduan disaat kita berjauhan. Kadang ketika hidup ini terasa gelap entah kenapa kau adalah seorang yang selalu memberikan cahaya.

Bunda mencintai kehidupan ini karena pada kehidupan ini Allah telah menitipkanmu pada bunda, dan bunda mencintai mu karena kau adalah hidupku.

Happy birthday Diva-ku, bahagia duniamu dan selamat di akheratmu. Semoga Allah menjadikanmu gadisku yang sholehah yang tidak hanya cantik parasmu tapi juga cantik akhlaqmu.

Dengan cinta bunda,

Senin, 11 Agustus 2014

Mother - with love

 pinterest

Dulu sebelum menjadi ibu, saya tidak menyadari sepenuhnya arti pengorbanan seorang ibu. Meski sejak kecil saya sudah sangat mengidolakan ibu saya. Namun ketika menjadi ibu, saya tersadar bahwa ibu adalah jabatan tinggi dengan tanggungjawab ekstra besar.Dan kenyataannya ibu selalu menjadi satu sosok yang terhormat, terindah dan dicintai.

Ketika saya masih kecil, ibu ada di depan saya sebagai teladan. Ketika saya mulai remaja, ibu berada di belakang saya, sebagai pengawas setia, karena ibu akan selalu tahu ketika saya membutuhkannya. Dan saat dewasa, ibu ada di samping saya, melangkah bersama saya. Sebagai teman yang bersama-sama menikmati kehidupan ini.

Menjadi ibu bukanlah masalah hubungan darah dengan seseorang, tapi lebih keterikatan hati dimana rasa mencintai tanpa syarat dengan seluruh hatimu. Menjadi ibu adalah pekerjaan tanpa henti, 24 jam sehari, tanpa hari libur dan terkadang ada jam ekstra ketika keadaan mendesak dan tentu saja tanpa bayaran. Menjadi ibu juga seperti pendidik dimana kita harus belajar tanpa henti, terus menerus, pantang menyerah dan penuh kesabaran.

Menjadi ibu juga selalu punya waktu untuk berdoa, memohon yang terbaik untuk anak-anaknya. Ibu tidak pernah ingin menjadi sempurna tapi selalu mengharapkan yang terbaik untuk anak-anaknya. Karena ia mencintai anak-anaknya tanpa syarat sampai akhir nafasnya.

Berita baiknya, menjadi ibu itu menyenangkan. Sangat membahagiakan. Dan mendapat kebahagiaan setiap saat, 24 jam sehari adalah berkah. Menjadi ibu, adalah kenikmatan tak terkatakan. Alhamdulillah untuk kesempatan menjadi ibu.

pinterest

Atas semua kesempatan yang saya dapatkan di dunia ini. Saya selalu bersyukur karena memiliki ibu saya yang luar biasa, yang teramat istimewa. Yang berulang tahun di hari ini. Selamat ulang tahun mama, bahagialah selalu, untuk duniamu dan kebahagiaan kekal nantinya.

Untuk ibu saya yang mengajari saya tentang kekuatan, cinta, keberanian dan sikap pantang menyerah. Serta pentingnya melakukan segala hal dengan hati, dengan cinta. Sekecil apapun itu harus dengan cinta yang besar.

Seorang ibu dan anak yang mencintaimu :
Minggu, 10 Agustus 2014

Dear Diva - Bahagia



Dear Diva,
Kau tahu
Kebahagiaan itu menular,
Seperti saat aku melihatmu tertawa
maka aku akan tertawa

Bahkan saat kau terdiam
kau membuatku bahagia
setiap lekuk tubuhmu,
setiap ekspersi wajahmu,
bahkan sebersit binar matamu,
kau punya semuanya
yang membuatku bahagia

Mungkin ini alasan kenapa aku begitu mencintaimu
atau karena begitu mencintaimu aku merasakan kebahagiaan ini

Dear Diva,
Ternyata aku tidak butuh alasan apapun,
aku mencintaimu dan bahagia karenamu
itu saja...aku sudah bahagia

Jumat, 08 Agustus 2014

Happy idul Fitri - Kembali diingatkan



Ramadhan yang penuh berkah sudah berlalu, siapapun dan termasuk saya kembali merindu bulan ini. Ramadhan tahun ini kembali saya diberkah oleh Allah. Dua hari sebelum tanggal 1 Syawal saya diberi rahmat berupa sakit yang tidak pernah saya duga, karena hari-hari sebelumnya saya segar bugar. Meski berupa flu berat saya sungguh merasa diingatkan oleh Allah. Sungguh manusia hanya bisa berusaha dan merencanakan namun hanya Allah pemilik segalanya termasuk waktu-waktu yang sudah saya rencanakan dengan cermat. Tapi alhamdulillah sakit ini tidak mengganggu puasa saya, meski kemeriahan idul fitri banyak yang terlewat.

Jadilah Idul Fitri banyak saya habiskan untuk memikirkan banyak hal, memikirkan sesuatu yang tidak pernah saya pikirkan jika mungkin saya sehat walafiat. Tapi sungguh waktu-waktu ini membuat saya banyak bersyukur pada Allah. Saya jadi ingat berharganya waktu, juga entah kenapa ketika tak sengaja mendengar lagu Bryan Adams saya jadi bersyukur karena memiliki waktu untuk mendengarnya (sepertinya saya melewatkan banyak hal menyenangkan yang sekali-kali mungkin perlu saya lakukan).

Dan sehat adalah rahmat yang paling sering terlupa bagi kita, di idul fitri tahun ini saya bersyukur karena kembali diingatkan untuk selalu mensyukurinya. Dan tidak sibuk dan menyibukkan diri terkadang sangat menyenangkan.

Selamat Idul Fitri semua, mohon maaf lahir bathin. Semoga kita dipertemukan dengan Ramadan tahun depan. Aamiin.

Sabtu, 26 Juli 2014

Dear Diva - Ingat-ingat !



Dear Diva,
Tidak mengapa jika sekali-kali kamu lupa betapa istimewanya kamu.
Tapi, saya akan selalu mengingatkan bahwa ada sesuatu yang indah di balik senyum itu
Minggu, 06 Juli 2014

Jelang Pilpres - Pempimpinku

pinterest

Jelang pilpres kali ini saya agak terganggu dengan berbagai macam jenis kampanye yang penuh 'kehitaman' yang bikin geleng-geleng kepala. Mungkin pilpres kali ini memang yang paling 'kejam' menurut sejarah pilpres di Indonesia. Alhamdulillah hari ini sudah masuk hari tenang sebelum tanggal 9 Juli nanti waktu pemungutan suara. Tapi kenyataannya tidak sepenuhnya saya bisa tenang, mungkin poster, gambar dan umbul-umbul sudah dibersihkan di jalanan tapi kalo di media sosial bisa nggak dibersihkan ? Sepertinya sich tidak. Medsos justru menjadi salah satu media penyebar berita paling mudah dan tak terawasi. Mungkin awalnya memang dukungan tapi lama-lama merembet jadi menjelek-jelekan nomer sebelahnya. Trus gara-gara itu juga yang tadinya kawan jadi musuhan ^^. Ah, itu yang bikin saya jadi malas membuka medsos lama-lama.

Saya sendiri sebenarnya sudah menetapkan pilihan ke salah satu calon yang saya anggap pantas menjadi pempimpin negeri ini. Dia tidak harus yang terbaik, tapi mampu berbuat kebaikan untuk bangsanya. Dia tidak harus paling pintar, tapi dia mampu memintarkan negerinya. Dia tidak harus kaya, tapi harus seorang yang dermawan sehingga mampu menjadikan rakyatnya lebih sejahtera. Saya harapkan pempimpin yang penuh cinta, cinta negerinya, cinta rakyatnya, dan yang paling utama cinta Tuhan-Nya. Satu yang sangat saya harapkan adalah pempimpin yang tidak takut pada apapun kecuali hanya pada Tuhan-Nya. Karena dengan begitu dia akan selalu ingat ketika pengadilan Allah nanti harus berhadapan dengan seperempat milyar jiwa manusia Indonesia yang mungkin akan menuntutnya bila ia tidak amanah. Dia yang saya pilih mungkin hanya yang saya pilih dari pengelihatan, dan pendengaran lahiriyah, saya tidak tahu isi hati seseorang, istikarah saya juga mungkin tidak bermutu, tapi saya berharap saya benar memilih pempimpin yang mampu menekan hawa nafsunya.

Terlepas dari semua itu sesungguhnya saya memiliki harapan besar untuk kelangsungan Indonesia dikemudian hari. Tidak hanya hari ini, tidak hanya masalah tentang siapa yang menang dan kalah, atau siapa yang akan menjadi presiden nantinya. Tapi siapapun dia nantinya saya harap merupakan pilihan terbaik untuk bangsa ini. Aamiin.

"Barangsiapa mengangkat dirinya sebagai pemimpin, hendaknya dia mulai mengajari dirinya sendiri sebelum mengajari orang lain. Dan hendaknya ia mendidik dirinya sendiri dengan cara memperbaiki tingkah lakunya sebelum mendidik orang lain sengan ucapan lisannya. Orang yang menjadi pendidik bagi dirinya sendiri lebih patut dihormati ketimbang yang mengajari orang lain." Ali ibn Abi Thalib

Tanggal 9 Juli nanti yuk kita nyobos !

Selasa, 01 Juli 2014

Won't Back Down - Beautiful and Touching

google

Won't Back Down (2012) adalah salah satu film yang memberi saya banyak pelajaran tentang banyak hal. Dari beraneka banyak film yang saya tonton tidak banyak film bertema pendidikan yang dikemas dengan cantik dan mengharukan. Dan film yang satu ini layak diapresiasi.

Secara umum film ini berkisah tentang dua orang supermom yang ingin membangun sekolah yang "benar" dimana dikisahkan sulitnya mencari sekolah yang "benar" pada masa-masa ini. Mungkin dari beberapa sisi terdengar idealis, tapi maksud yang ingin disampaikan sebenarnya sederhana yaitu agar sekolah memainkan perannya sebagai lembaga pendidikan yang berkualitas. Diceritakan dalam film tersebut bahwa beberapa lulusan sekolah dasar belum mampu membaca. Menjadi sangat kontradikitif secara fungsi jika sekolah tidak mampu mengemban fungsinya secara maksimal.

Maggie Gylenhaal sebagai Jaime Fitzpatrick seorang ibu penderita disleksia dengan putri disleksia juga sangat berharap, putrinya mendapatkan pendidikan yang terbaik, tanpa dianggap aneh atau bodoh. Viola Davis sebagai Nona Alberts seorang guru yang memiliki rasa bersalah besar terhadap kecelakan masa lalu yang dia alami bersama putranya, mungkin salah satu contoh guru yang berani membuka mata dan berani bergerak untuk mengubah suatu sistem pendidikan yang lebih baik. Secara keseluruhan Won't Back Down merupakan karya yang sangat menyentuh hati dan mengharukan (saya terharu biru menontonnya). Ditambah lagi akting kedua pemeran utamanya yang jempolan. Dua orang ibu yang bersusah payah untuk mengangun sebuah sekolah baru yang berkualitas dan mampu mencerdaskan murid-muridnya memang tampak sulit dan tidak mungkin, namun jika belajar dari Won't Back Down perjuangan untuk kebaikan itu mungkin dilakukan.

Secara keseluruhan saya menikmati menonton film ini, tidak hanya terhibur namun juga terinspirasi. Sebagai ibu dari seorang anak perempuan saya tersentuh dengan cara Jaime Fitzpatrick membagun semangat untuk putrinya. Sebagai pendidik saya suka cara Nona Alberts saat mengajar, saya suka bagaimana film ini menohok saya untuk menjadi pendidik yang tidak hanya baik tapi juga benar. Sadar betapa beratnya tugas itu, mungkin kita memang harus mampu memandang bahwa murid-murid kita adalah anak-anak kita sendiri. Sehingga tanggung jawab itu akan lebih berasa. Sebagai ibu dan pendidik saya jadi bersemangat untuk menjadikan pendidikan yang lebih baik.

Won't Back Down, beautiful and touching movie

Minggu, 29 Juni 2014

Welcome Back Ramadhan

pinterest

Bahagianya ramadhan yang dinanti, sudah di hati sekarang waktunya memperbaiki segala hal yang buruk yang ada pada diri kita. Seberat apapun harus kita coba, toh mempertahankan sesuatu yang buruk justru akan merusak hati. Kenyataan bahwa setiap tahun ramadhan selalu berasa berbeda, meski secara umum apa yang kita lakukan tak pernah jauh berbeda. Tapi rasa itu selalu berbeda. Seperti ramadhan beberapa tahun yang lalu ketika saya kehilangan kakak saya tersayang, rasanya menyedihkan. Ramadhan dua tahun yang lalu saya sedang hamil besar dan alhamdulillah saya bisa puasa penuh (salah satu ramadhan terbaik saya), bahagia sekali waktu itu. dan ramadhan-ramadhan selanjutnya dengan rasa yang berbeda.

Kenyataan bahwa ramadhan adalah bulan puasa menjadi saling berlekatan yang nyaris tak terpisahkan. Padahal puasa hanyalah sedikit amalan wajib yang bisa kita laakukan di bulan ini, dan yang lain merupakan amalan lain yang punya nilai besar meski puasa tetap wajib en 'kudu' dilakukan juga. Artinya ketika ramadhan kita ya puasa, tapi ya kerja, ya belajar, ya ngerjain kerjaan yang lain, ya mengerjakan ibadah yang dianjurkan lain. Oya, ramadhan juga tidak harus makan enak, karena apapun yang dimakan saat berbuka jadi enak ^^.

pinterest

Buat saya, setiap ramadhan adalah istimewa, seberapa istimewanya tergantung bagaimana kita memperlakukan diri kita di bulan nan suci ini. Saat yang tepat me-refresh diri kita. Semoga ramadhan ini menjadi ramadhan yang indah, dan mampu menjadikan saya menjadi manusia yang lebih baik. Aamiin.

Minggu, 22 Juni 2014

Dear Diva - The Best Part



Ya inilah gadis itu,
Dia yang mencuri setiap bagian dari hatiku
Dia yang menjadikan siang yang indah, malam yang panjang dan kopi di pagi hari
Dia yang menjadikan setiap hari adalah hal baru
Bagian terbaiknya adalah ketika dia memanggilku 'mama'

My Storiette - Sahabatku sejak dulu, hingga kini, sampai nanti

pinterest

Hari itu, seorang sahabat datang menghampiriku...hati-hati dia membisikan kata di telingaku. Kata yang tidak sering kudengar..."Aku jatuh cinta," katanya. Aku memandang wajahnya, cerah, hangat dengan mata berbinar. Dia benar-benar jatuh cinta....batinku. Dan aku bahagia untuk itu.

Malam itu kami berbincang, dia tersenyum disetiap sela katanya. Sesaat dia menghentikan kisahnya kemudian bersenandung perlahan, lagu cinta yang dia hafal betul liriknya yang dia hayati betul tiap nadanya. Satu kalimat yang dia ucapkan lagi dan lagi, "Dia sungguh berbeda, dia istimewa.

Aku mengenalmu sahabatku, aku selalu mengingat setiap kisah cintamu, setiap patah hatimu. Setiap kata indah yang kau ucapkan dan setiap tetes air mata yang kau tumpahkan. Setiap hati yang pernah kaurindukan dan setiap wajah yang ingin kau lupakan. Dan kau masih sahabatku...sejak dulu, hingga kini, sampai nanti ^^.

Hay You - Knowing Every Particular Object

pinterest

Ini buat kamu, iya buat kamu yang mencintaiku . . .
Tapi tak sungguh-sungguh 
Karena kamu tak ingin sepenuhnya hadir di hidupku
Kamu yang hanya melihat hadirku lewat sebelah matamu

Hey kamu,
Tak seharusnya kamu di situ
Berdirilah di sampingku
Jika kau sungguh perduli padaku
Harusnya kita bersinergi, bukan begini...

special untuk kamu yang selalu kepo (knowing every particular object)

My storiette - Untukmu yang sedang sendiri

pinterest

Untukmu yang sedang sendiri, entah kenapa saya selalu percaya bahwa sendiri bukan berarti kesepian. Sendiri bisa berarti kebahagiaan untuk sebagian orang, pilihan yang menyenangkan untuk sebagian orang yang lain dan mungkin kutukan untuk beberapa orang ^^.

Untukmu yang sedang sendiri, sabarlah sayang... kadangkala ketika kita sendiri ada pesan yang ingin disampaikan Tuhan pada kita, pesan yang mungkin tidak kita dengar ketika kita asyik dengan orang lain. Pesan yang hanya kita dengar ketika kita sendiri, pesan untuk lebih mengenal diri kita sendiri dan pesan bahwa tiada yang lebih mengasihimu dari pada Dia pemilik hidup ini. Dan banyak pesan lagi yang hanya didengar seorang yang sedang sendiri dan semuanya kadang berwujud ketenangan.

Untukmu yang sedang sendiri, saya selalu yakin bahwa sendiri punya jangka waktu sehingga pada akhirnya sesorang akan saling menemukan. Yang paling membahagiakan ketika seseorang menemukan sahabat sejatinya. Namun ketika itu belum terjadi, maka gunakan waktu ini untuk melakukan sesuatu yang indah. Percayalah...terkadang kau akan merindukan waktu indah itu.

Bagi sebagian orang, sendiri adalah waktu mengistirahatkan hati sampai kau siap mencintai lagi. Karena baginya sendiri adalah pilihan yang baik dari pada dalam sebuah hubungan yang buruk dan menghasilkan perasaan yang lebih buruk dari kesendirian. Bersyukurlah untuk semua itu karena kadangkala kita harus meninggalkan yang buruk untuk menemukan sesuatu yang baik.

Untukmu yang sedang sendiri, percayalah bahwa selalu ada waktu yang disiapkan Tuhan untukmu. Waktu untukmu menemukan, dan suatu hari akan kau kenang dengan senyuman indah di bibirmu, "Waktu itu ...saat aku bertemu denganmu... ".

Untukmu yang sedang sendiri, kau yang istimewa... satu rahasia yang kadang kau lupa. Sepertinya Tuhan terlalu mengasihimu sehingga belum membiarkan hatimu terbagi untuk yang lain. Tapi percayalah Dia telah siapkan seseorang yang sangat istimewa, iya...untukmu yang istimewa.

Suatu tempat lagi yang kusebut - Rumah

 
pinterest


Beberapa minggu terakhir ini saya sedang menikmati pekerjaan saya dengan cara berbeda. Berbahagia saat bekerja buat saya adalah kewajiban, karenanya menikmati pekerjaan adalah keharusan buat saya. Kali ini saya berusaha bekerja tanpa rencana. Terkadang dalam hidup, kita tidak selalu membutuhkan rencana, kali ini saya hanya bernafas, percaya, membiarkan semua terjadi dan melihat apa yang terjadi. Dan ternyata itu menyenangkan ^^.

Akhirnya saya bekerja dengan banyak kejutan menyenangkan karena ternyata kekhawatiran tidak menghentikan sesuatu yang buruk terjadi, kekhawatiran hanya menyebabakan kita berhenti menikmati sesuatu yang baik. Menurut saya, ketakutan, kelelahan, kehilangan adalah suatu hal yang baik asal dalam porsi yang sedikit saja ^^. 

Semua hal yang menyenangkan ini terjadi karena saya bersama dengan sahabat-sahabat yang menyenangkan. Sahabat yang senantiasa dan saling menguatkan, sahabat yang membiarkan kami lebur menjadi satu keluarga yang baru dan menciptakan satu tempat baru yang kami sebut rumah

pinterest

Siapa saja bisa membuat kita tersenyum, banyak orang yang dapat membuat kita menangis namun butuh seseorang benar-benar khusus untuk membuat kita tersenyum dengan air mata menggenang di mata kita.

Sahabat, terima kasih untuk selalu bersamaku dan membiarkan kita bersama.



Tentang hujan - Petrichor


"Terkadang, karena terlalu merindukan pelangi
kita lupa untuk berterima kasih pada Tuhan yang telah mendatangkan hujan"


*Jujur saja saya selalu mencari istilah ini untuk menggambarkan betapa bersyukurnya saya pada Allah atas hujan dan semua yang terjadi setelahnya.

My storiette - Sahabatku dan lelaki bernama masa lalu

pinterest

Hari ini saya menulis karena seorang sahabat, untuknya juga saya mempersembahkan tulisan saya ini. Seseorang perempuan yang mengisi sebagian hatinya untuk seorang lelaki, yang kemudian menamakannya masa lalu

Sahabat, saya bukan ahli tentang cinta, saya hanya pendengar kisah dan mencoba menuturkannya lagi dengan cara yang berbeda. Selain itu saya juga perempuan yang harusnya memiliki hati dan perasaan yang tidak ada beda diantara kita.

Sahabat, saya selalu tahu bahwa perempuan selalu mempunyai cara untuk menyimpan kenangannya dengan cara yang istimewa. Seperti menyimpan seribu cerita  dari satu bingkai foto, atau menyimpan seribu kenangan dari satu buah lagu. Satu hal yang akan mengingatkan kita pada ribuan memori yang tak terkatakan. Sahabatku, kita selalu tahu bahwa kita punya soundtrack kita sendiri pada setiap kisah hidup kita

Sahabat, sayangnya kita sering tidak menyadari bahwa banyak hal yang istimewa terjadi pada kita sampai kita sadar bahwa semua itu telah menjadi kenangan dan kita terlewat untuk merasakannya lagi. Tapi sudahlah, ada kalanya kita harus menyiapkan diri untuk melupakan semua kenangan itu, terutama untuk kenangan yang terasa menyakitkan. Tetapi ketika itu semua kau rasa cobalah bagi dengan kami, mungkin akan menjadi lebih mudah. 

Kita semua tahu bahwa bagi terburuk dari menyimpan kenangan bukan pada rasa sakitnya, tapi kesepiannya, karena itu kenangan harus kita bagi. Sehingga kita dapat mulai menyiapkan satu ruang lagi dalam hati kita untuk seseorang yang baru seseorang yang mampu kembali menggetarkan hati kita dan mengisi segala kekosongan ruang hati kita. Dan jangan pernah takut, setiap kenangan kita tidak akan hilang. Satu ruang hati kita akan tetap bergetar bahkan ketika kita mengingat senyumannya. 

Sahabatku, akan tiba saatnya kita mencoba membuat kenangan baru, tapi setelah kita sanggup merelakan kenangan lama. 

Untukmu, sahabatku, dan lelaki yang kau namai masa lalu. 

Dear Diva - Nomer Satu


Dear Diva,
Kau tahu menjadi orang tua tidaklah mudah, menjadi ibu tidaklah ringan. Tapi semuanya selalu terasa indah. Menjadi ibu yang bekerja bukanlah suatu kesempurnaan. Kami ibu yang bekerja bukanlah ibu dengan kemampuan super bukan supermom yang punya kekuatan super mengatur semaunya menjadi mudah, kami hanya ibu-ibu biasa yang ingin sesuatu yang terbaik untuk buah hati dan keluarganya.

Sebagai ibu yang bekerja, kadang ibu-ibu seperti kami dianggap tidak bertanggungjawab pada peran istimewa kami, tetapi sesungguhnya pilihan ini bukanlah pilihan mudah. Sebagian dari kami bahkan terpaksa melakukannya. Sesungguhnya, beribu dilema ada dalam pikiran kami mulai dari saat kami melangkahkan kaki keluar rumah dengan doa dalam hati agar keselamatan keluarga selalu dalam lindungan Yang Maha Agung hingga kami pulang dalam rasa bersalah yang sering terselip dalam senyum ceria kami setiap detiknya. 

Dear Diva,
Bundamu ini, dan setiap ibu bekerja lainnya selalu merindukan buah hatinya setiap saat, bahkan ketika kami bekerja. Berharap kami dapat segera tiba kembali di rumah untuk bersamamu-putra-putri kami, kami selalu berharap ada satu saja tanggal merah di setiap bulannya agar kami dapat meluangkan lebih banyak waktu dengan keluarga, berharap ada jam ke 25, 26 dalam setiap harinya akan hari dapat sedikit lebih panjang.

Maafkan bundamu ini nak, jika ketika kami tiba di rumah dengan kelelahan, tidak cukup senyum manis untuk menyapamu. Sebenarnya, dengan melihatmu energi kami kembali terisi, pelukanmu menghilangkan beban berat hari itu. Tapi kami bukan manusia super. 

Maafkan bundamu ini jika bunda masih membawa pekerjaan kantor di rumah, waktu yang harusnya hanya untukmu. Juga ketika pikiran bunda masih sedikit terkait dengan pekerjaan esok hari, yang seharusnya kami gunakan untuk memikirkan permainan baru apa yang akan kita mainkan bersamamu. Dan tentang telepon genggam yang seharusnya disingkirkan jauh-jauh jika itu hanya membuat bunda jauh darimu. Dan tentang kegalauan hati bunda yang membuatmu menerima kejengkelan bunda, sungguh itu bukan karena kesalahanmu. Maafkan bunda yang tidak bisa menjadi ibu super. 

Dear Diva, 
Kau adalah penguat bunda, penyempurna hidup. Terima kasih untuk pelukanmu yang selalu tepat waktu, senyum yang menjadi penyembuh, tawa yang menjadi pelipur lara, dan semua yang sempurna darimu untuk bundamu yang tidak sempurna. Dari semua yang bunda lalukan untuk dunia ini, kau adalah nomer satu.

My storiette-Falling, Falling in Love

pinterest

Beberapa hari ini saya sering mendapat curhatan masalah cinta dari seorang kawan. Saya selalu suka segala gagasan tentang saling mencintai, saya juga suka mendengar cerita indah tentang cinta, dan sa ya tertarik pada kisah tentang jatuh cinta. Bagi saya cinta memang bukan sesuatu yang bersifat terpaksa atau dipaksakan. Menurut saya, cinta juga tidak untuk dicari sedemikain rupa, bagaimanapun juga, cinta akan saling menemukan. Karenanya itu disebut jatuh cinta. Disebut jatuh karena selalu tidak sengaja, tanpa rencana dan  pada waktu yang tidak kita sadari. 

Jatuh cinta mungkin sederhana, ketika kau ingin tahu apa warna kesukaannya, apa jenis kopi yang diminumnya setiap pagi, dan ketika kau sudah cukup bahagia mendengar tawanya berderai (seaneh apapun suara tawa itu ^^).

Seseorang mungkin akan jatuh cinta satu sama lain, kemudian bersama selamanya menjadi bagian hidup lainnya, namun sebagian lagi hanya menjadi satu kisah manis yang kemudian menjadi orang lain.

My storiette - Peluk


Perempuanku yang penuh cinta terkadang ada kalanya kita berdusta bukan karena ingin, tapi keanggunan lah yang menjadikan penyebabnya. 
Terkadang ketika kita berkata, "aku baik-baik saja" 
Kita perempuan selalu berharap, seseorang akan memandang hangat mata kita dan kemudian memeluk kita, pelukan yang panjang dan erat. 
Kemudian dia berkata, "tidak, kamu tidak baik-baik saja"
Itu saja sudah cukup.

Dan kamu, adalah juaranya
Pemilik pelukan terhangat, pelukan penyembuh
 tanpa harus aku berkata, kau membuatku selalu baik-baik saja

kau pemilik pelukan teristimewa

*Menurut kesehatan : pelukan adalah obat yang baik, untuk mentransfer energi positif, Pelukan adalah bahasa yang dapat digunakan tanpa kata-kata. Seorang anak dapat tumbuh sehat secara mental dan jiwanya minimal dengan 12 kali pelukan sehari. 

Dear Diva- Newborn-Toddler

pinterest

Menjadi orang tua ternyata tidak hanya harus siap menghadapi apa yang akan terjadi dan mempersiapkan segala sesuatunya tetapi juga harus siap menerima apa yang telah terjadi. Terkadang kita tidak menyadari bahwa waktu berjalan terlalu cepat dan menyisakan serangkaian kisah yang akan kita rindukan.

Sepertinya baru kemarin saya mulai merasa sempurna, ketika saya menjadi seorang ibu. Ketika saya mencium buah hati saya untuk pertama kali setelah badannya bersih dari cairan yang menyatukan kami sebelumnya. Seperti seperti baru saja saya membiarkan gadis kecil saya menempel erat pada dada saya, seakan ia percaya sepenuhnya bahwa saya akan menjaganya tetap hangat, tetap kenyang dan nyaman. Seperti baru saja saya merasa takjub ketika dia dapat mengangkat kepalanya, lalu berguling, kemudian merangkak dan mulai berdiri. Saya ingat betul betapa bangganya saya ketika ia memulai langkah pertamanya...rasanya baru kemarin.

Setiap orang tua pasti merasakannya, ketika mulai menyimpan baju-baju kecil yang sudah tidak lagi muat di tubuhnya, biasanya masih bagus bahkan ada beberapa yang belum terpakai. Sepatu yang tidak lagi dapat dikenakan. Mulai menyadari ketika pampers ukuran S, menjadi M kemudian L dan sekarang XL rasanya waktu berlalu dengan sangat cepat. 

Waktu memang tidak mungkin terhenti, karena dulu gadisku hanya dapat menangis kini dapat mengucap kata-kata ajaib yang indah, bernyanyi dan berdoa. Diva-ku sudah dapat melompat, berlari dan tertawa lepas, Dan menjadi bahagiaku ketika aku dapat melihat setiap tahap istimewa itu dengan syukurku.

senyum yang sama

Waktu yang telah berlalu membuatmu tumbuh, tapi satu hal yang tetap sama adalah senyuman yang tidak pernah lepas dari wajah-mu dan buatku itu istimewa, seperti keajaiban yang datang setiap hari.

Musik - 2Cellos

pinterest

Beberapa hari ini saya suka begadang sambil menulis banyak hal (biasanya kerjaan dadakan yang hampir kena deadline ^^).  Agar tetap terjaga biasanya saya dengar lagu via youtube. Dan saya sedang suka sekali- pakai banget sama 2Cellos. Iya, ini grup duo lama (ngetop di tahun 2011-an), tapi saya baru denger (hay..hay...biarlah saya terlambat 3 tahun).

Saya ceritakan kenapa saya akhirnya bisa menemukan 2Cellos, karena saya bukan penikmat musik sejati alias ber-pengetahuan yang pas-pas soal musik. Menemukan mereka adalah murni ketidaksengajaan. Awalnya saya lagi lelah dan melow (hay..hay..yang ini agak berlebihan), kemudian tanpa sengaja ketika membuka file lama saya menemukan film Shall we dance (versi hollywood ya bukan korea atau Jepang), tahukan film ini ? Atau saya aja yang suka? (jadi ketahuan banget ya umur saya berapa ?)  Saya suka film ini karena ending-nya romatis yang indah banget.

ini bagian romantis yang saya suka

Lagu The book of love-nya Peter Gabriel yang kemudian saya cari di youtube dan saya menemukan mereka (2Cellos) dan saya suka, iya suka banget. Entah kenapa mereka berdua bisa memainkan cellonya dengan penuh cinta- karena mereka terlihat sangat menikmatinya, dan ternyata musik yang dihasilkan bisa begitu indah. 

the book of love-versi 2Cellos

Singkatnya, saya sedang suka mendengar 2Cellos walaupun itupun kadang-kadang. Jika anda belum pernah mendengarnya, cobalah sekali-sekali mendengarkannya, dan nikmati bagaimana musik dimainkan dengan cara yang berbeda.

Dear Diva - Pemilik Hati



Dear Diva,
Hey kau, pemilik senyuman termanis
Pemilik pelukan terhangat
Pemilik warna dalam hidupku
Pemilik makna cinta dalam tiap kataku
iya kau...
pemilik hatiku.

Dalam hidup ini mungkin kau tidak mendapatkan semua yang kau inginkan, 
tapi kau selalu punya ibu yang mencintaimu lebih dari apapun di dunia ini.

Sekarang kau gadis kecilku, esok akan menjadi sahabatku dan selamanya kau adalah anak perempuanku ^^.

Berhenti Menunggu - Sekarang Saatnya

pinterest

Saya selalu ingat pesan papa saya ketika saya bercerita tentang banyakknya tugas-tugas yang harus saya jalani. Beliau selalu berpesan bahwa salah satu terhambatnya rezeqi kita adalah karena kita sering mengeluh. Dan saya selalu yakin akan pesan itu, bukankan mengeluh berarti kita tidak bersyukur dan Allah tidak menyukai orang-orang yang tidak bersyukur atas nikmat-Nya ? Jujur saja bahwa saya juga sering mengeluh, kadang tanpa saya sadari, terkadang dengan sadar betul dan saya sering menyesal setelahnya.

Karena itu, saya bertekad menghilangkan kebiasaan mengeluh itu secepatnya, karena sama sekali tidak ada untungnya menyimpan kebiasaan yang tidak baik. Mungkin harus dimulai dari hal yang paling sederhana yaitu mensyukuri segala hal yang ada di sekeliling kita. Saya mungkin juga harus mulai berhenti menunggu datangnya hari sabtu karena pada kenyataannya kita masih diberi kesempatan melewati setiap hari dengan segala rahmat-Nya, berhenti menunggu kesempatan besar yang datang pada kita, karena nyatanya kesempatan datang setiap saat hanya terkadang kita belum siap menerimanya, saya juga berhenti menunggu semua orang-orang dalam hidup saya akan selalu menyayangi saya, karena pada kenyataannya orang-orang yang tidak menyayangi saya adalah dalam kerugiaan besar (hay..hay...yang ini adalah pembenaran sepihak^^) .

Kembali saya menyadari bahwa kebahagiaan akan datang ketika kita berhenti menunggu sesuatu, dan menjadikan moment besar dalam kehidupan kita berlangsung sekarang. Jadi, kenapa kita harus mengeluh untuk setiap moment besar dalam hidup kita? Dan tentu saja tidak bersyukur adalah tidak benar.

Alhamdulillah untuk setiap moment besar dalam hidup saya, yang terjadi setiap hari.

Sebuah buku-The Rossetti Latter

goodreads

Sebelumnya saya tidak pernah membayangkan kalau The Rossetti Letter akan menarik minat saya sedemikian dalam. Saya pencinta sejarah, saya suka sekali dengan kisah-kisah sejarah yang saya bahkan tidak pernah tahu. Dan kisah di buku ini adalah salah satunya. Sejujurnya, saya tidak pernah tahu kalau Venesia yang saya tahu dengan negeri di atas air itu menyimpan kisah sejarah yang begitu memukau. Saya juga tidak pernah tahu sebuah kisah tentang konspirasi Spanyol terhadap Venesia adalah nyata.

Intinya saya semula agak underestimate terhadap novel ini lantaran ketika saya beli berada di deretan buku dengan diskon yang hampir separuh harga aslinya. Tapi ketika mulai membacanya, saya mulai sangat menikmatinya, terbawa alur cerita dan seakan berada disana pada tahun 1618-an. Mungkin tidak semua orang suka pemaparan sejarah yang kadang terasa membosankan tapi menurut saya justru kerumitannya itu yang meyakinkan saya bahwa penulisnya (Christi Phillips) telah melakukan riset yang luar biasa panjang. Menjadi sangat menyenangkan ketika kita membaca novel tapi juga mendapat ilmu baru yang tak terduga.

Buku ini juga mengajarkan pada saya tentang kekuatan perempuan, ternyata perempuan adalah makhluk yang sanggup memikul beban lebih berat dari perkiraannya.

Saya selalu suka kisah sejarah, meski kadang sejarah juga yang memperdaya kita.

Dear Diva- Happy Birthday 2nd

Diva, mulai 1 hari-23 bulan

Dear Diva,

Sepertinya baru kemarin bunda membawamu di dalam perut ini, menyatu dalam setiap tarikan nafas dan terhubung dalam bisikan hati. Menati berhari-hari sebelum kau ada dalam pelukan bunda.

Masa-masa itu memang terasa sulit, tubuh yang mulai melebar, munculnya stretchmark pada kulit, jerawat yang bermunculan, dan sedikit ngidam yang aneh. Tapi kenyataannya itu layak dijalani.

Kau tahu mengapa gadisku ?

Saat kau ucapkan hello pada dunia ini, bunda terpesona oleh wajah cantikmu, dan tiba-tiba cintaku tertumpah hanya untukmu. Mungkin bunda kehilangan waktu tidur, kelelahan dan beribu tanda tanya yang selalu mengkhawatirkanmu, "apakah aku melakukan benar hal benar padamu?" Karennya bunda setia meletakkanmu dalam dekapan, tersambung dalam setiap detak jantung. Agar kau tahu, semua yang bunda lakukan adalah yang terbaik yang bunda bisa.

Ya, hingga kini badan bunda akan tetap berubah, tapi itu adalah tanda telah tercipta kehidupan baru, dan itu sungguh luar biasa.

Dan semua itu layak untuk dijalani.

Ketika matamu mulai memandangku lekat, ketika kata mulai terucap, ketika perhiasan terindah pada leher ini adalah tanganmu saat memeluka bunda, ketika wajah lucumu yang merajuk menjadi senyuman kerinduan disaat kita berjauhan. Kadang ketika hidup ini terasa gelap entah kenapa kau adalah seorang yang selalu memberikan cahaya.

Bunda mencintai kehidupan ini karena pada kehidupan ini Allah telah menitipkanmu pada bunda, dan bunda mencintai mu karena kau adalah hidupku.

Happy birthday Diva-ku, bahagia duniamu dan selamat di akheratmu. Semoga Allah menjadikanmu gadisku yang sholehah yang tidak hanya cantik parasmu tapi juga cantik akhlaqmu.

Dengan cinta bunda,

Mother - with love

 pinterest

Dulu sebelum menjadi ibu, saya tidak menyadari sepenuhnya arti pengorbanan seorang ibu. Meski sejak kecil saya sudah sangat mengidolakan ibu saya. Namun ketika menjadi ibu, saya tersadar bahwa ibu adalah jabatan tinggi dengan tanggungjawab ekstra besar.Dan kenyataannya ibu selalu menjadi satu sosok yang terhormat, terindah dan dicintai.

Ketika saya masih kecil, ibu ada di depan saya sebagai teladan. Ketika saya mulai remaja, ibu berada di belakang saya, sebagai pengawas setia, karena ibu akan selalu tahu ketika saya membutuhkannya. Dan saat dewasa, ibu ada di samping saya, melangkah bersama saya. Sebagai teman yang bersama-sama menikmati kehidupan ini.

Menjadi ibu bukanlah masalah hubungan darah dengan seseorang, tapi lebih keterikatan hati dimana rasa mencintai tanpa syarat dengan seluruh hatimu. Menjadi ibu adalah pekerjaan tanpa henti, 24 jam sehari, tanpa hari libur dan terkadang ada jam ekstra ketika keadaan mendesak dan tentu saja tanpa bayaran. Menjadi ibu juga seperti pendidik dimana kita harus belajar tanpa henti, terus menerus, pantang menyerah dan penuh kesabaran.

Menjadi ibu juga selalu punya waktu untuk berdoa, memohon yang terbaik untuk anak-anaknya. Ibu tidak pernah ingin menjadi sempurna tapi selalu mengharapkan yang terbaik untuk anak-anaknya. Karena ia mencintai anak-anaknya tanpa syarat sampai akhir nafasnya.

Berita baiknya, menjadi ibu itu menyenangkan. Sangat membahagiakan. Dan mendapat kebahagiaan setiap saat, 24 jam sehari adalah berkah. Menjadi ibu, adalah kenikmatan tak terkatakan. Alhamdulillah untuk kesempatan menjadi ibu.

pinterest

Atas semua kesempatan yang saya dapatkan di dunia ini. Saya selalu bersyukur karena memiliki ibu saya yang luar biasa, yang teramat istimewa. Yang berulang tahun di hari ini. Selamat ulang tahun mama, bahagialah selalu, untuk duniamu dan kebahagiaan kekal nantinya.

Untuk ibu saya yang mengajari saya tentang kekuatan, cinta, keberanian dan sikap pantang menyerah. Serta pentingnya melakukan segala hal dengan hati, dengan cinta. Sekecil apapun itu harus dengan cinta yang besar.

Seorang ibu dan anak yang mencintaimu :

Dear Diva - Bahagia



Dear Diva,
Kau tahu
Kebahagiaan itu menular,
Seperti saat aku melihatmu tertawa
maka aku akan tertawa

Bahkan saat kau terdiam
kau membuatku bahagia
setiap lekuk tubuhmu,
setiap ekspersi wajahmu,
bahkan sebersit binar matamu,
kau punya semuanya
yang membuatku bahagia

Mungkin ini alasan kenapa aku begitu mencintaimu
atau karena begitu mencintaimu aku merasakan kebahagiaan ini

Dear Diva,
Ternyata aku tidak butuh alasan apapun,
aku mencintaimu dan bahagia karenamu
itu saja...aku sudah bahagia

Happy idul Fitri - Kembali diingatkan



Ramadhan yang penuh berkah sudah berlalu, siapapun dan termasuk saya kembali merindu bulan ini. Ramadhan tahun ini kembali saya diberkah oleh Allah. Dua hari sebelum tanggal 1 Syawal saya diberi rahmat berupa sakit yang tidak pernah saya duga, karena hari-hari sebelumnya saya segar bugar. Meski berupa flu berat saya sungguh merasa diingatkan oleh Allah. Sungguh manusia hanya bisa berusaha dan merencanakan namun hanya Allah pemilik segalanya termasuk waktu-waktu yang sudah saya rencanakan dengan cermat. Tapi alhamdulillah sakit ini tidak mengganggu puasa saya, meski kemeriahan idul fitri banyak yang terlewat.

Jadilah Idul Fitri banyak saya habiskan untuk memikirkan banyak hal, memikirkan sesuatu yang tidak pernah saya pikirkan jika mungkin saya sehat walafiat. Tapi sungguh waktu-waktu ini membuat saya banyak bersyukur pada Allah. Saya jadi ingat berharganya waktu, juga entah kenapa ketika tak sengaja mendengar lagu Bryan Adams saya jadi bersyukur karena memiliki waktu untuk mendengarnya (sepertinya saya melewatkan banyak hal menyenangkan yang sekali-kali mungkin perlu saya lakukan).

Dan sehat adalah rahmat yang paling sering terlupa bagi kita, di idul fitri tahun ini saya bersyukur karena kembali diingatkan untuk selalu mensyukurinya. Dan tidak sibuk dan menyibukkan diri terkadang sangat menyenangkan.

Selamat Idul Fitri semua, mohon maaf lahir bathin. Semoga kita dipertemukan dengan Ramadan tahun depan. Aamiin.

Dear Diva - Ingat-ingat !



Dear Diva,
Tidak mengapa jika sekali-kali kamu lupa betapa istimewanya kamu.
Tapi, saya akan selalu mengingatkan bahwa ada sesuatu yang indah di balik senyum itu

Jelang Pilpres - Pempimpinku

pinterest

Jelang pilpres kali ini saya agak terganggu dengan berbagai macam jenis kampanye yang penuh 'kehitaman' yang bikin geleng-geleng kepala. Mungkin pilpres kali ini memang yang paling 'kejam' menurut sejarah pilpres di Indonesia. Alhamdulillah hari ini sudah masuk hari tenang sebelum tanggal 9 Juli nanti waktu pemungutan suara. Tapi kenyataannya tidak sepenuhnya saya bisa tenang, mungkin poster, gambar dan umbul-umbul sudah dibersihkan di jalanan tapi kalo di media sosial bisa nggak dibersihkan ? Sepertinya sich tidak. Medsos justru menjadi salah satu media penyebar berita paling mudah dan tak terawasi. Mungkin awalnya memang dukungan tapi lama-lama merembet jadi menjelek-jelekan nomer sebelahnya. Trus gara-gara itu juga yang tadinya kawan jadi musuhan ^^. Ah, itu yang bikin saya jadi malas membuka medsos lama-lama.

Saya sendiri sebenarnya sudah menetapkan pilihan ke salah satu calon yang saya anggap pantas menjadi pempimpin negeri ini. Dia tidak harus yang terbaik, tapi mampu berbuat kebaikan untuk bangsanya. Dia tidak harus paling pintar, tapi dia mampu memintarkan negerinya. Dia tidak harus kaya, tapi harus seorang yang dermawan sehingga mampu menjadikan rakyatnya lebih sejahtera. Saya harapkan pempimpin yang penuh cinta, cinta negerinya, cinta rakyatnya, dan yang paling utama cinta Tuhan-Nya. Satu yang sangat saya harapkan adalah pempimpin yang tidak takut pada apapun kecuali hanya pada Tuhan-Nya. Karena dengan begitu dia akan selalu ingat ketika pengadilan Allah nanti harus berhadapan dengan seperempat milyar jiwa manusia Indonesia yang mungkin akan menuntutnya bila ia tidak amanah. Dia yang saya pilih mungkin hanya yang saya pilih dari pengelihatan, dan pendengaran lahiriyah, saya tidak tahu isi hati seseorang, istikarah saya juga mungkin tidak bermutu, tapi saya berharap saya benar memilih pempimpin yang mampu menekan hawa nafsunya.

Terlepas dari semua itu sesungguhnya saya memiliki harapan besar untuk kelangsungan Indonesia dikemudian hari. Tidak hanya hari ini, tidak hanya masalah tentang siapa yang menang dan kalah, atau siapa yang akan menjadi presiden nantinya. Tapi siapapun dia nantinya saya harap merupakan pilihan terbaik untuk bangsa ini. Aamiin.

"Barangsiapa mengangkat dirinya sebagai pemimpin, hendaknya dia mulai mengajari dirinya sendiri sebelum mengajari orang lain. Dan hendaknya ia mendidik dirinya sendiri dengan cara memperbaiki tingkah lakunya sebelum mendidik orang lain sengan ucapan lisannya. Orang yang menjadi pendidik bagi dirinya sendiri lebih patut dihormati ketimbang yang mengajari orang lain." Ali ibn Abi Thalib

Tanggal 9 Juli nanti yuk kita nyobos !

Won't Back Down - Beautiful and Touching

google

Won't Back Down (2012) adalah salah satu film yang memberi saya banyak pelajaran tentang banyak hal. Dari beraneka banyak film yang saya tonton tidak banyak film bertema pendidikan yang dikemas dengan cantik dan mengharukan. Dan film yang satu ini layak diapresiasi.

Secara umum film ini berkisah tentang dua orang supermom yang ingin membangun sekolah yang "benar" dimana dikisahkan sulitnya mencari sekolah yang "benar" pada masa-masa ini. Mungkin dari beberapa sisi terdengar idealis, tapi maksud yang ingin disampaikan sebenarnya sederhana yaitu agar sekolah memainkan perannya sebagai lembaga pendidikan yang berkualitas. Diceritakan dalam film tersebut bahwa beberapa lulusan sekolah dasar belum mampu membaca. Menjadi sangat kontradikitif secara fungsi jika sekolah tidak mampu mengemban fungsinya secara maksimal.

Maggie Gylenhaal sebagai Jaime Fitzpatrick seorang ibu penderita disleksia dengan putri disleksia juga sangat berharap, putrinya mendapatkan pendidikan yang terbaik, tanpa dianggap aneh atau bodoh. Viola Davis sebagai Nona Alberts seorang guru yang memiliki rasa bersalah besar terhadap kecelakan masa lalu yang dia alami bersama putranya, mungkin salah satu contoh guru yang berani membuka mata dan berani bergerak untuk mengubah suatu sistem pendidikan yang lebih baik. Secara keseluruhan Won't Back Down merupakan karya yang sangat menyentuh hati dan mengharukan (saya terharu biru menontonnya). Ditambah lagi akting kedua pemeran utamanya yang jempolan. Dua orang ibu yang bersusah payah untuk mengangun sebuah sekolah baru yang berkualitas dan mampu mencerdaskan murid-muridnya memang tampak sulit dan tidak mungkin, namun jika belajar dari Won't Back Down perjuangan untuk kebaikan itu mungkin dilakukan.

Secara keseluruhan saya menikmati menonton film ini, tidak hanya terhibur namun juga terinspirasi. Sebagai ibu dari seorang anak perempuan saya tersentuh dengan cara Jaime Fitzpatrick membagun semangat untuk putrinya. Sebagai pendidik saya suka cara Nona Alberts saat mengajar, saya suka bagaimana film ini menohok saya untuk menjadi pendidik yang tidak hanya baik tapi juga benar. Sadar betapa beratnya tugas itu, mungkin kita memang harus mampu memandang bahwa murid-murid kita adalah anak-anak kita sendiri. Sehingga tanggung jawab itu akan lebih berasa. Sebagai ibu dan pendidik saya jadi bersemangat untuk menjadikan pendidikan yang lebih baik.

Won't Back Down, beautiful and touching movie

Welcome Back Ramadhan

pinterest

Bahagianya ramadhan yang dinanti, sudah di hati sekarang waktunya memperbaiki segala hal yang buruk yang ada pada diri kita. Seberat apapun harus kita coba, toh mempertahankan sesuatu yang buruk justru akan merusak hati. Kenyataan bahwa setiap tahun ramadhan selalu berasa berbeda, meski secara umum apa yang kita lakukan tak pernah jauh berbeda. Tapi rasa itu selalu berbeda. Seperti ramadhan beberapa tahun yang lalu ketika saya kehilangan kakak saya tersayang, rasanya menyedihkan. Ramadhan dua tahun yang lalu saya sedang hamil besar dan alhamdulillah saya bisa puasa penuh (salah satu ramadhan terbaik saya), bahagia sekali waktu itu. dan ramadhan-ramadhan selanjutnya dengan rasa yang berbeda.

Kenyataan bahwa ramadhan adalah bulan puasa menjadi saling berlekatan yang nyaris tak terpisahkan. Padahal puasa hanyalah sedikit amalan wajib yang bisa kita laakukan di bulan ini, dan yang lain merupakan amalan lain yang punya nilai besar meski puasa tetap wajib en 'kudu' dilakukan juga. Artinya ketika ramadhan kita ya puasa, tapi ya kerja, ya belajar, ya ngerjain kerjaan yang lain, ya mengerjakan ibadah yang dianjurkan lain. Oya, ramadhan juga tidak harus makan enak, karena apapun yang dimakan saat berbuka jadi enak ^^.

pinterest

Buat saya, setiap ramadhan adalah istimewa, seberapa istimewanya tergantung bagaimana kita memperlakukan diri kita di bulan nan suci ini. Saat yang tepat me-refresh diri kita. Semoga ramadhan ini menjadi ramadhan yang indah, dan mampu menjadikan saya menjadi manusia yang lebih baik. Aamiin.

Dear Diva - The Best Part



Ya inilah gadis itu,
Dia yang mencuri setiap bagian dari hatiku
Dia yang menjadikan siang yang indah, malam yang panjang dan kopi di pagi hari
Dia yang menjadikan setiap hari adalah hal baru
Bagian terbaiknya adalah ketika dia memanggilku 'mama'

Minggu, 21 Desember 2014

My Storiette - Sahabatku sejak dulu, hingga kini, sampai nanti

pinterest

Hari itu, seorang sahabat datang menghampiriku...hati-hati dia membisikan kata di telingaku. Kata yang tidak sering kudengar..."Aku jatuh cinta," katanya. Aku memandang wajahnya, cerah, hangat dengan mata berbinar. Dia benar-benar jatuh cinta....batinku. Dan aku bahagia untuk itu.

Malam itu kami berbincang, dia tersenyum disetiap sela katanya. Sesaat dia menghentikan kisahnya kemudian bersenandung perlahan, lagu cinta yang dia hafal betul liriknya yang dia hayati betul tiap nadanya. Satu kalimat yang dia ucapkan lagi dan lagi, "Dia sungguh berbeda, dia istimewa.

Aku mengenalmu sahabatku, aku selalu mengingat setiap kisah cintamu, setiap patah hatimu. Setiap kata indah yang kau ucapkan dan setiap tetes air mata yang kau tumpahkan. Setiap hati yang pernah kaurindukan dan setiap wajah yang ingin kau lupakan. Dan kau masih sahabatku...sejak dulu, hingga kini, sampai nanti ^^.

Minggu, 14 Desember 2014

Hay You - Knowing Every Particular Object

pinterest

Ini buat kamu, iya buat kamu yang mencintaiku . . .
Tapi tak sungguh-sungguh 
Karena kamu tak ingin sepenuhnya hadir di hidupku
Kamu yang hanya melihat hadirku lewat sebelah matamu

Hey kamu,
Tak seharusnya kamu di situ
Berdirilah di sampingku
Jika kau sungguh perduli padaku
Harusnya kita bersinergi, bukan begini...

special untuk kamu yang selalu kepo (knowing every particular object)

Sabtu, 06 Desember 2014

My storiette - Untukmu yang sedang sendiri

pinterest

Untukmu yang sedang sendiri, entah kenapa saya selalu percaya bahwa sendiri bukan berarti kesepian. Sendiri bisa berarti kebahagiaan untuk sebagian orang, pilihan yang menyenangkan untuk sebagian orang yang lain dan mungkin kutukan untuk beberapa orang ^^.

Untukmu yang sedang sendiri, sabarlah sayang... kadangkala ketika kita sendiri ada pesan yang ingin disampaikan Tuhan pada kita, pesan yang mungkin tidak kita dengar ketika kita asyik dengan orang lain. Pesan yang hanya kita dengar ketika kita sendiri, pesan untuk lebih mengenal diri kita sendiri dan pesan bahwa tiada yang lebih mengasihimu dari pada Dia pemilik hidup ini. Dan banyak pesan lagi yang hanya didengar seorang yang sedang sendiri dan semuanya kadang berwujud ketenangan.

Untukmu yang sedang sendiri, saya selalu yakin bahwa sendiri punya jangka waktu sehingga pada akhirnya sesorang akan saling menemukan. Yang paling membahagiakan ketika seseorang menemukan sahabat sejatinya. Namun ketika itu belum terjadi, maka gunakan waktu ini untuk melakukan sesuatu yang indah. Percayalah...terkadang kau akan merindukan waktu indah itu.

Bagi sebagian orang, sendiri adalah waktu mengistirahatkan hati sampai kau siap mencintai lagi. Karena baginya sendiri adalah pilihan yang baik dari pada dalam sebuah hubungan yang buruk dan menghasilkan perasaan yang lebih buruk dari kesendirian. Bersyukurlah untuk semua itu karena kadangkala kita harus meninggalkan yang buruk untuk menemukan sesuatu yang baik.

Untukmu yang sedang sendiri, percayalah bahwa selalu ada waktu yang disiapkan Tuhan untukmu. Waktu untukmu menemukan, dan suatu hari akan kau kenang dengan senyuman indah di bibirmu, "Waktu itu ...saat aku bertemu denganmu... ".

Untukmu yang sedang sendiri, kau yang istimewa... satu rahasia yang kadang kau lupa. Sepertinya Tuhan terlalu mengasihimu sehingga belum membiarkan hatimu terbagi untuk yang lain. Tapi percayalah Dia telah siapkan seseorang yang sangat istimewa, iya...untukmu yang istimewa.

Minggu, 30 November 2014

Suatu tempat lagi yang kusebut - Rumah

 
pinterest


Beberapa minggu terakhir ini saya sedang menikmati pekerjaan saya dengan cara berbeda. Berbahagia saat bekerja buat saya adalah kewajiban, karenanya menikmati pekerjaan adalah keharusan buat saya. Kali ini saya berusaha bekerja tanpa rencana. Terkadang dalam hidup, kita tidak selalu membutuhkan rencana, kali ini saya hanya bernafas, percaya, membiarkan semua terjadi dan melihat apa yang terjadi. Dan ternyata itu menyenangkan ^^.

Akhirnya saya bekerja dengan banyak kejutan menyenangkan karena ternyata kekhawatiran tidak menghentikan sesuatu yang buruk terjadi, kekhawatiran hanya menyebabakan kita berhenti menikmati sesuatu yang baik. Menurut saya, ketakutan, kelelahan, kehilangan adalah suatu hal yang baik asal dalam porsi yang sedikit saja ^^. 

Semua hal yang menyenangkan ini terjadi karena saya bersama dengan sahabat-sahabat yang menyenangkan. Sahabat yang senantiasa dan saling menguatkan, sahabat yang membiarkan kami lebur menjadi satu keluarga yang baru dan menciptakan satu tempat baru yang kami sebut rumah

pinterest

Siapa saja bisa membuat kita tersenyum, banyak orang yang dapat membuat kita menangis namun butuh seseorang benar-benar khusus untuk membuat kita tersenyum dengan air mata menggenang di mata kita.

Sahabat, terima kasih untuk selalu bersamaku dan membiarkan kita bersama.



Senin, 24 November 2014

Tentang hujan - Petrichor


"Terkadang, karena terlalu merindukan pelangi
kita lupa untuk berterima kasih pada Tuhan yang telah mendatangkan hujan"


*Jujur saja saya selalu mencari istilah ini untuk menggambarkan betapa bersyukurnya saya pada Allah atas hujan dan semua yang terjadi setelahnya.

Rabu, 19 November 2014

My storiette - Sahabatku dan lelaki bernama masa lalu

pinterest

Hari ini saya menulis karena seorang sahabat, untuknya juga saya mempersembahkan tulisan saya ini. Seseorang perempuan yang mengisi sebagian hatinya untuk seorang lelaki, yang kemudian menamakannya masa lalu

Sahabat, saya bukan ahli tentang cinta, saya hanya pendengar kisah dan mencoba menuturkannya lagi dengan cara yang berbeda. Selain itu saya juga perempuan yang harusnya memiliki hati dan perasaan yang tidak ada beda diantara kita.

Sahabat, saya selalu tahu bahwa perempuan selalu mempunyai cara untuk menyimpan kenangannya dengan cara yang istimewa. Seperti menyimpan seribu cerita  dari satu bingkai foto, atau menyimpan seribu kenangan dari satu buah lagu. Satu hal yang akan mengingatkan kita pada ribuan memori yang tak terkatakan. Sahabatku, kita selalu tahu bahwa kita punya soundtrack kita sendiri pada setiap kisah hidup kita

Sahabat, sayangnya kita sering tidak menyadari bahwa banyak hal yang istimewa terjadi pada kita sampai kita sadar bahwa semua itu telah menjadi kenangan dan kita terlewat untuk merasakannya lagi. Tapi sudahlah, ada kalanya kita harus menyiapkan diri untuk melupakan semua kenangan itu, terutama untuk kenangan yang terasa menyakitkan. Tetapi ketika itu semua kau rasa cobalah bagi dengan kami, mungkin akan menjadi lebih mudah. 

Kita semua tahu bahwa bagi terburuk dari menyimpan kenangan bukan pada rasa sakitnya, tapi kesepiannya, karena itu kenangan harus kita bagi. Sehingga kita dapat mulai menyiapkan satu ruang lagi dalam hati kita untuk seseorang yang baru seseorang yang mampu kembali menggetarkan hati kita dan mengisi segala kekosongan ruang hati kita. Dan jangan pernah takut, setiap kenangan kita tidak akan hilang. Satu ruang hati kita akan tetap bergetar bahkan ketika kita mengingat senyumannya. 

Sahabatku, akan tiba saatnya kita mencoba membuat kenangan baru, tapi setelah kita sanggup merelakan kenangan lama. 

Untukmu, sahabatku, dan lelaki yang kau namai masa lalu. 

Jumat, 31 Oktober 2014

Dear Diva - Nomer Satu


Dear Diva,
Kau tahu menjadi orang tua tidaklah mudah, menjadi ibu tidaklah ringan. Tapi semuanya selalu terasa indah. Menjadi ibu yang bekerja bukanlah suatu kesempurnaan. Kami ibu yang bekerja bukanlah ibu dengan kemampuan super bukan supermom yang punya kekuatan super mengatur semaunya menjadi mudah, kami hanya ibu-ibu biasa yang ingin sesuatu yang terbaik untuk buah hati dan keluarganya.

Sebagai ibu yang bekerja, kadang ibu-ibu seperti kami dianggap tidak bertanggungjawab pada peran istimewa kami, tetapi sesungguhnya pilihan ini bukanlah pilihan mudah. Sebagian dari kami bahkan terpaksa melakukannya. Sesungguhnya, beribu dilema ada dalam pikiran kami mulai dari saat kami melangkahkan kaki keluar rumah dengan doa dalam hati agar keselamatan keluarga selalu dalam lindungan Yang Maha Agung hingga kami pulang dalam rasa bersalah yang sering terselip dalam senyum ceria kami setiap detiknya. 

Dear Diva,
Bundamu ini, dan setiap ibu bekerja lainnya selalu merindukan buah hatinya setiap saat, bahkan ketika kami bekerja. Berharap kami dapat segera tiba kembali di rumah untuk bersamamu-putra-putri kami, kami selalu berharap ada satu saja tanggal merah di setiap bulannya agar kami dapat meluangkan lebih banyak waktu dengan keluarga, berharap ada jam ke 25, 26 dalam setiap harinya akan hari dapat sedikit lebih panjang.

Maafkan bundamu ini nak, jika ketika kami tiba di rumah dengan kelelahan, tidak cukup senyum manis untuk menyapamu. Sebenarnya, dengan melihatmu energi kami kembali terisi, pelukanmu menghilangkan beban berat hari itu. Tapi kami bukan manusia super. 

Maafkan bundamu ini jika bunda masih membawa pekerjaan kantor di rumah, waktu yang harusnya hanya untukmu. Juga ketika pikiran bunda masih sedikit terkait dengan pekerjaan esok hari, yang seharusnya kami gunakan untuk memikirkan permainan baru apa yang akan kita mainkan bersamamu. Dan tentang telepon genggam yang seharusnya disingkirkan jauh-jauh jika itu hanya membuat bunda jauh darimu. Dan tentang kegalauan hati bunda yang membuatmu menerima kejengkelan bunda, sungguh itu bukan karena kesalahanmu. Maafkan bunda yang tidak bisa menjadi ibu super. 

Dear Diva, 
Kau adalah penguat bunda, penyempurna hidup. Terima kasih untuk pelukanmu yang selalu tepat waktu, senyum yang menjadi penyembuh, tawa yang menjadi pelipur lara, dan semua yang sempurna darimu untuk bundamu yang tidak sempurna. Dari semua yang bunda lalukan untuk dunia ini, kau adalah nomer satu.

Rabu, 22 Oktober 2014

My storiette-Falling, Falling in Love

pinterest

Beberapa hari ini saya sering mendapat curhatan masalah cinta dari seorang kawan. Saya selalu suka segala gagasan tentang saling mencintai, saya juga suka mendengar cerita indah tentang cinta, dan sa ya tertarik pada kisah tentang jatuh cinta. Bagi saya cinta memang bukan sesuatu yang bersifat terpaksa atau dipaksakan. Menurut saya, cinta juga tidak untuk dicari sedemikain rupa, bagaimanapun juga, cinta akan saling menemukan. Karenanya itu disebut jatuh cinta. Disebut jatuh karena selalu tidak sengaja, tanpa rencana dan  pada waktu yang tidak kita sadari. 

Jatuh cinta mungkin sederhana, ketika kau ingin tahu apa warna kesukaannya, apa jenis kopi yang diminumnya setiap pagi, dan ketika kau sudah cukup bahagia mendengar tawanya berderai (seaneh apapun suara tawa itu ^^).

Seseorang mungkin akan jatuh cinta satu sama lain, kemudian bersama selamanya menjadi bagian hidup lainnya, namun sebagian lagi hanya menjadi satu kisah manis yang kemudian menjadi orang lain.

Kamis, 16 Oktober 2014

My storiette - Peluk


Perempuanku yang penuh cinta terkadang ada kalanya kita berdusta bukan karena ingin, tapi keanggunan lah yang menjadikan penyebabnya. 
Terkadang ketika kita berkata, "aku baik-baik saja" 
Kita perempuan selalu berharap, seseorang akan memandang hangat mata kita dan kemudian memeluk kita, pelukan yang panjang dan erat. 
Kemudian dia berkata, "tidak, kamu tidak baik-baik saja"
Itu saja sudah cukup.

Dan kamu, adalah juaranya
Pemilik pelukan terhangat, pelukan penyembuh
 tanpa harus aku berkata, kau membuatku selalu baik-baik saja

kau pemilik pelukan teristimewa

*Menurut kesehatan : pelukan adalah obat yang baik, untuk mentransfer energi positif, Pelukan adalah bahasa yang dapat digunakan tanpa kata-kata. Seorang anak dapat tumbuh sehat secara mental dan jiwanya minimal dengan 12 kali pelukan sehari. 

Senin, 15 September 2014

Dear Diva- Newborn-Toddler

pinterest

Menjadi orang tua ternyata tidak hanya harus siap menghadapi apa yang akan terjadi dan mempersiapkan segala sesuatunya tetapi juga harus siap menerima apa yang telah terjadi. Terkadang kita tidak menyadari bahwa waktu berjalan terlalu cepat dan menyisakan serangkaian kisah yang akan kita rindukan.

Sepertinya baru kemarin saya mulai merasa sempurna, ketika saya menjadi seorang ibu. Ketika saya mencium buah hati saya untuk pertama kali setelah badannya bersih dari cairan yang menyatukan kami sebelumnya. Seperti seperti baru saja saya membiarkan gadis kecil saya menempel erat pada dada saya, seakan ia percaya sepenuhnya bahwa saya akan menjaganya tetap hangat, tetap kenyang dan nyaman. Seperti baru saja saya merasa takjub ketika dia dapat mengangkat kepalanya, lalu berguling, kemudian merangkak dan mulai berdiri. Saya ingat betul betapa bangganya saya ketika ia memulai langkah pertamanya...rasanya baru kemarin.

Setiap orang tua pasti merasakannya, ketika mulai menyimpan baju-baju kecil yang sudah tidak lagi muat di tubuhnya, biasanya masih bagus bahkan ada beberapa yang belum terpakai. Sepatu yang tidak lagi dapat dikenakan. Mulai menyadari ketika pampers ukuran S, menjadi M kemudian L dan sekarang XL rasanya waktu berlalu dengan sangat cepat. 

Waktu memang tidak mungkin terhenti, karena dulu gadisku hanya dapat menangis kini dapat mengucap kata-kata ajaib yang indah, bernyanyi dan berdoa. Diva-ku sudah dapat melompat, berlari dan tertawa lepas, Dan menjadi bahagiaku ketika aku dapat melihat setiap tahap istimewa itu dengan syukurku.

senyum yang sama

Waktu yang telah berlalu membuatmu tumbuh, tapi satu hal yang tetap sama adalah senyuman yang tidak pernah lepas dari wajah-mu dan buatku itu istimewa, seperti keajaiban yang datang setiap hari.

Sabtu, 13 September 2014

Musik - 2Cellos

pinterest

Beberapa hari ini saya suka begadang sambil menulis banyak hal (biasanya kerjaan dadakan yang hampir kena deadline ^^).  Agar tetap terjaga biasanya saya dengar lagu via youtube. Dan saya sedang suka sekali- pakai banget sama 2Cellos. Iya, ini grup duo lama (ngetop di tahun 2011-an), tapi saya baru denger (hay..hay...biarlah saya terlambat 3 tahun).

Saya ceritakan kenapa saya akhirnya bisa menemukan 2Cellos, karena saya bukan penikmat musik sejati alias ber-pengetahuan yang pas-pas soal musik. Menemukan mereka adalah murni ketidaksengajaan. Awalnya saya lagi lelah dan melow (hay..hay..yang ini agak berlebihan), kemudian tanpa sengaja ketika membuka file lama saya menemukan film Shall we dance (versi hollywood ya bukan korea atau Jepang), tahukan film ini ? Atau saya aja yang suka? (jadi ketahuan banget ya umur saya berapa ?)  Saya suka film ini karena ending-nya romatis yang indah banget.

ini bagian romantis yang saya suka

Lagu The book of love-nya Peter Gabriel yang kemudian saya cari di youtube dan saya menemukan mereka (2Cellos) dan saya suka, iya suka banget. Entah kenapa mereka berdua bisa memainkan cellonya dengan penuh cinta- karena mereka terlihat sangat menikmatinya, dan ternyata musik yang dihasilkan bisa begitu indah. 

the book of love-versi 2Cellos

Singkatnya, saya sedang suka mendengar 2Cellos walaupun itupun kadang-kadang. Jika anda belum pernah mendengarnya, cobalah sekali-sekali mendengarkannya, dan nikmati bagaimana musik dimainkan dengan cara yang berbeda.

Jumat, 12 September 2014

Dear Diva - Pemilik Hati



Dear Diva,
Hey kau, pemilik senyuman termanis
Pemilik pelukan terhangat
Pemilik warna dalam hidupku
Pemilik makna cinta dalam tiap kataku
iya kau...
pemilik hatiku.

Dalam hidup ini mungkin kau tidak mendapatkan semua yang kau inginkan, 
tapi kau selalu punya ibu yang mencintaimu lebih dari apapun di dunia ini.

Sekarang kau gadis kecilku, esok akan menjadi sahabatku dan selamanya kau adalah anak perempuanku ^^.

Selasa, 02 September 2014

Berhenti Menunggu - Sekarang Saatnya

pinterest

Saya selalu ingat pesan papa saya ketika saya bercerita tentang banyakknya tugas-tugas yang harus saya jalani. Beliau selalu berpesan bahwa salah satu terhambatnya rezeqi kita adalah karena kita sering mengeluh. Dan saya selalu yakin akan pesan itu, bukankan mengeluh berarti kita tidak bersyukur dan Allah tidak menyukai orang-orang yang tidak bersyukur atas nikmat-Nya ? Jujur saja bahwa saya juga sering mengeluh, kadang tanpa saya sadari, terkadang dengan sadar betul dan saya sering menyesal setelahnya.

Karena itu, saya bertekad menghilangkan kebiasaan mengeluh itu secepatnya, karena sama sekali tidak ada untungnya menyimpan kebiasaan yang tidak baik. Mungkin harus dimulai dari hal yang paling sederhana yaitu mensyukuri segala hal yang ada di sekeliling kita. Saya mungkin juga harus mulai berhenti menunggu datangnya hari sabtu karena pada kenyataannya kita masih diberi kesempatan melewati setiap hari dengan segala rahmat-Nya, berhenti menunggu kesempatan besar yang datang pada kita, karena nyatanya kesempatan datang setiap saat hanya terkadang kita belum siap menerimanya, saya juga berhenti menunggu semua orang-orang dalam hidup saya akan selalu menyayangi saya, karena pada kenyataannya orang-orang yang tidak menyayangi saya adalah dalam kerugiaan besar (hay..hay...yang ini adalah pembenaran sepihak^^) .

Kembali saya menyadari bahwa kebahagiaan akan datang ketika kita berhenti menunggu sesuatu, dan menjadikan moment besar dalam kehidupan kita berlangsung sekarang. Jadi, kenapa kita harus mengeluh untuk setiap moment besar dalam hidup kita? Dan tentu saja tidak bersyukur adalah tidak benar.

Alhamdulillah untuk setiap moment besar dalam hidup saya, yang terjadi setiap hari.

Jumat, 29 Agustus 2014

Sebuah buku-The Rossetti Latter

goodreads

Sebelumnya saya tidak pernah membayangkan kalau The Rossetti Letter akan menarik minat saya sedemikian dalam. Saya pencinta sejarah, saya suka sekali dengan kisah-kisah sejarah yang saya bahkan tidak pernah tahu. Dan kisah di buku ini adalah salah satunya. Sejujurnya, saya tidak pernah tahu kalau Venesia yang saya tahu dengan negeri di atas air itu menyimpan kisah sejarah yang begitu memukau. Saya juga tidak pernah tahu sebuah kisah tentang konspirasi Spanyol terhadap Venesia adalah nyata.

Intinya saya semula agak underestimate terhadap novel ini lantaran ketika saya beli berada di deretan buku dengan diskon yang hampir separuh harga aslinya. Tapi ketika mulai membacanya, saya mulai sangat menikmatinya, terbawa alur cerita dan seakan berada disana pada tahun 1618-an. Mungkin tidak semua orang suka pemaparan sejarah yang kadang terasa membosankan tapi menurut saya justru kerumitannya itu yang meyakinkan saya bahwa penulisnya (Christi Phillips) telah melakukan riset yang luar biasa panjang. Menjadi sangat menyenangkan ketika kita membaca novel tapi juga mendapat ilmu baru yang tak terduga.

Buku ini juga mengajarkan pada saya tentang kekuatan perempuan, ternyata perempuan adalah makhluk yang sanggup memikul beban lebih berat dari perkiraannya.

Saya selalu suka kisah sejarah, meski kadang sejarah juga yang memperdaya kita.

Kamis, 28 Agustus 2014

Dear Diva- Happy Birthday 2nd

Diva, mulai 1 hari-23 bulan

Dear Diva,

Sepertinya baru kemarin bunda membawamu di dalam perut ini, menyatu dalam setiap tarikan nafas dan terhubung dalam bisikan hati. Menati berhari-hari sebelum kau ada dalam pelukan bunda.

Masa-masa itu memang terasa sulit, tubuh yang mulai melebar, munculnya stretchmark pada kulit, jerawat yang bermunculan, dan sedikit ngidam yang aneh. Tapi kenyataannya itu layak dijalani.

Kau tahu mengapa gadisku ?

Saat kau ucapkan hello pada dunia ini, bunda terpesona oleh wajah cantikmu, dan tiba-tiba cintaku tertumpah hanya untukmu. Mungkin bunda kehilangan waktu tidur, kelelahan dan beribu tanda tanya yang selalu mengkhawatirkanmu, "apakah aku melakukan benar hal benar padamu?" Karennya bunda setia meletakkanmu dalam dekapan, tersambung dalam setiap detak jantung. Agar kau tahu, semua yang bunda lakukan adalah yang terbaik yang bunda bisa.

Ya, hingga kini badan bunda akan tetap berubah, tapi itu adalah tanda telah tercipta kehidupan baru, dan itu sungguh luar biasa.

Dan semua itu layak untuk dijalani.

Ketika matamu mulai memandangku lekat, ketika kata mulai terucap, ketika perhiasan terindah pada leher ini adalah tanganmu saat memeluka bunda, ketika wajah lucumu yang merajuk menjadi senyuman kerinduan disaat kita berjauhan. Kadang ketika hidup ini terasa gelap entah kenapa kau adalah seorang yang selalu memberikan cahaya.

Bunda mencintai kehidupan ini karena pada kehidupan ini Allah telah menitipkanmu pada bunda, dan bunda mencintai mu karena kau adalah hidupku.

Happy birthday Diva-ku, bahagia duniamu dan selamat di akheratmu. Semoga Allah menjadikanmu gadisku yang sholehah yang tidak hanya cantik parasmu tapi juga cantik akhlaqmu.

Dengan cinta bunda,

Senin, 11 Agustus 2014

Mother - with love

 pinterest

Dulu sebelum menjadi ibu, saya tidak menyadari sepenuhnya arti pengorbanan seorang ibu. Meski sejak kecil saya sudah sangat mengidolakan ibu saya. Namun ketika menjadi ibu, saya tersadar bahwa ibu adalah jabatan tinggi dengan tanggungjawab ekstra besar.Dan kenyataannya ibu selalu menjadi satu sosok yang terhormat, terindah dan dicintai.

Ketika saya masih kecil, ibu ada di depan saya sebagai teladan. Ketika saya mulai remaja, ibu berada di belakang saya, sebagai pengawas setia, karena ibu akan selalu tahu ketika saya membutuhkannya. Dan saat dewasa, ibu ada di samping saya, melangkah bersama saya. Sebagai teman yang bersama-sama menikmati kehidupan ini.

Menjadi ibu bukanlah masalah hubungan darah dengan seseorang, tapi lebih keterikatan hati dimana rasa mencintai tanpa syarat dengan seluruh hatimu. Menjadi ibu adalah pekerjaan tanpa henti, 24 jam sehari, tanpa hari libur dan terkadang ada jam ekstra ketika keadaan mendesak dan tentu saja tanpa bayaran. Menjadi ibu juga seperti pendidik dimana kita harus belajar tanpa henti, terus menerus, pantang menyerah dan penuh kesabaran.

Menjadi ibu juga selalu punya waktu untuk berdoa, memohon yang terbaik untuk anak-anaknya. Ibu tidak pernah ingin menjadi sempurna tapi selalu mengharapkan yang terbaik untuk anak-anaknya. Karena ia mencintai anak-anaknya tanpa syarat sampai akhir nafasnya.

Berita baiknya, menjadi ibu itu menyenangkan. Sangat membahagiakan. Dan mendapat kebahagiaan setiap saat, 24 jam sehari adalah berkah. Menjadi ibu, adalah kenikmatan tak terkatakan. Alhamdulillah untuk kesempatan menjadi ibu.

pinterest

Atas semua kesempatan yang saya dapatkan di dunia ini. Saya selalu bersyukur karena memiliki ibu saya yang luar biasa, yang teramat istimewa. Yang berulang tahun di hari ini. Selamat ulang tahun mama, bahagialah selalu, untuk duniamu dan kebahagiaan kekal nantinya.

Untuk ibu saya yang mengajari saya tentang kekuatan, cinta, keberanian dan sikap pantang menyerah. Serta pentingnya melakukan segala hal dengan hati, dengan cinta. Sekecil apapun itu harus dengan cinta yang besar.

Seorang ibu dan anak yang mencintaimu :

Minggu, 10 Agustus 2014

Dear Diva - Bahagia



Dear Diva,
Kau tahu
Kebahagiaan itu menular,
Seperti saat aku melihatmu tertawa
maka aku akan tertawa

Bahkan saat kau terdiam
kau membuatku bahagia
setiap lekuk tubuhmu,
setiap ekspersi wajahmu,
bahkan sebersit binar matamu,
kau punya semuanya
yang membuatku bahagia

Mungkin ini alasan kenapa aku begitu mencintaimu
atau karena begitu mencintaimu aku merasakan kebahagiaan ini

Dear Diva,
Ternyata aku tidak butuh alasan apapun,
aku mencintaimu dan bahagia karenamu
itu saja...aku sudah bahagia

Jumat, 08 Agustus 2014

Happy idul Fitri - Kembali diingatkan



Ramadhan yang penuh berkah sudah berlalu, siapapun dan termasuk saya kembali merindu bulan ini. Ramadhan tahun ini kembali saya diberkah oleh Allah. Dua hari sebelum tanggal 1 Syawal saya diberi rahmat berupa sakit yang tidak pernah saya duga, karena hari-hari sebelumnya saya segar bugar. Meski berupa flu berat saya sungguh merasa diingatkan oleh Allah. Sungguh manusia hanya bisa berusaha dan merencanakan namun hanya Allah pemilik segalanya termasuk waktu-waktu yang sudah saya rencanakan dengan cermat. Tapi alhamdulillah sakit ini tidak mengganggu puasa saya, meski kemeriahan idul fitri banyak yang terlewat.

Jadilah Idul Fitri banyak saya habiskan untuk memikirkan banyak hal, memikirkan sesuatu yang tidak pernah saya pikirkan jika mungkin saya sehat walafiat. Tapi sungguh waktu-waktu ini membuat saya banyak bersyukur pada Allah. Saya jadi ingat berharganya waktu, juga entah kenapa ketika tak sengaja mendengar lagu Bryan Adams saya jadi bersyukur karena memiliki waktu untuk mendengarnya (sepertinya saya melewatkan banyak hal menyenangkan yang sekali-kali mungkin perlu saya lakukan).

Dan sehat adalah rahmat yang paling sering terlupa bagi kita, di idul fitri tahun ini saya bersyukur karena kembali diingatkan untuk selalu mensyukurinya. Dan tidak sibuk dan menyibukkan diri terkadang sangat menyenangkan.

Selamat Idul Fitri semua, mohon maaf lahir bathin. Semoga kita dipertemukan dengan Ramadan tahun depan. Aamiin.

Sabtu, 26 Juli 2014

Dear Diva - Ingat-ingat !



Dear Diva,
Tidak mengapa jika sekali-kali kamu lupa betapa istimewanya kamu.
Tapi, saya akan selalu mengingatkan bahwa ada sesuatu yang indah di balik senyum itu

Minggu, 06 Juli 2014

Jelang Pilpres - Pempimpinku

pinterest

Jelang pilpres kali ini saya agak terganggu dengan berbagai macam jenis kampanye yang penuh 'kehitaman' yang bikin geleng-geleng kepala. Mungkin pilpres kali ini memang yang paling 'kejam' menurut sejarah pilpres di Indonesia. Alhamdulillah hari ini sudah masuk hari tenang sebelum tanggal 9 Juli nanti waktu pemungutan suara. Tapi kenyataannya tidak sepenuhnya saya bisa tenang, mungkin poster, gambar dan umbul-umbul sudah dibersihkan di jalanan tapi kalo di media sosial bisa nggak dibersihkan ? Sepertinya sich tidak. Medsos justru menjadi salah satu media penyebar berita paling mudah dan tak terawasi. Mungkin awalnya memang dukungan tapi lama-lama merembet jadi menjelek-jelekan nomer sebelahnya. Trus gara-gara itu juga yang tadinya kawan jadi musuhan ^^. Ah, itu yang bikin saya jadi malas membuka medsos lama-lama.

Saya sendiri sebenarnya sudah menetapkan pilihan ke salah satu calon yang saya anggap pantas menjadi pempimpin negeri ini. Dia tidak harus yang terbaik, tapi mampu berbuat kebaikan untuk bangsanya. Dia tidak harus paling pintar, tapi dia mampu memintarkan negerinya. Dia tidak harus kaya, tapi harus seorang yang dermawan sehingga mampu menjadikan rakyatnya lebih sejahtera. Saya harapkan pempimpin yang penuh cinta, cinta negerinya, cinta rakyatnya, dan yang paling utama cinta Tuhan-Nya. Satu yang sangat saya harapkan adalah pempimpin yang tidak takut pada apapun kecuali hanya pada Tuhan-Nya. Karena dengan begitu dia akan selalu ingat ketika pengadilan Allah nanti harus berhadapan dengan seperempat milyar jiwa manusia Indonesia yang mungkin akan menuntutnya bila ia tidak amanah. Dia yang saya pilih mungkin hanya yang saya pilih dari pengelihatan, dan pendengaran lahiriyah, saya tidak tahu isi hati seseorang, istikarah saya juga mungkin tidak bermutu, tapi saya berharap saya benar memilih pempimpin yang mampu menekan hawa nafsunya.

Terlepas dari semua itu sesungguhnya saya memiliki harapan besar untuk kelangsungan Indonesia dikemudian hari. Tidak hanya hari ini, tidak hanya masalah tentang siapa yang menang dan kalah, atau siapa yang akan menjadi presiden nantinya. Tapi siapapun dia nantinya saya harap merupakan pilihan terbaik untuk bangsa ini. Aamiin.

"Barangsiapa mengangkat dirinya sebagai pemimpin, hendaknya dia mulai mengajari dirinya sendiri sebelum mengajari orang lain. Dan hendaknya ia mendidik dirinya sendiri dengan cara memperbaiki tingkah lakunya sebelum mendidik orang lain sengan ucapan lisannya. Orang yang menjadi pendidik bagi dirinya sendiri lebih patut dihormati ketimbang yang mengajari orang lain." Ali ibn Abi Thalib

Tanggal 9 Juli nanti yuk kita nyobos !

Selasa, 01 Juli 2014

Won't Back Down - Beautiful and Touching

google

Won't Back Down (2012) adalah salah satu film yang memberi saya banyak pelajaran tentang banyak hal. Dari beraneka banyak film yang saya tonton tidak banyak film bertema pendidikan yang dikemas dengan cantik dan mengharukan. Dan film yang satu ini layak diapresiasi.

Secara umum film ini berkisah tentang dua orang supermom yang ingin membangun sekolah yang "benar" dimana dikisahkan sulitnya mencari sekolah yang "benar" pada masa-masa ini. Mungkin dari beberapa sisi terdengar idealis, tapi maksud yang ingin disampaikan sebenarnya sederhana yaitu agar sekolah memainkan perannya sebagai lembaga pendidikan yang berkualitas. Diceritakan dalam film tersebut bahwa beberapa lulusan sekolah dasar belum mampu membaca. Menjadi sangat kontradikitif secara fungsi jika sekolah tidak mampu mengemban fungsinya secara maksimal.

Maggie Gylenhaal sebagai Jaime Fitzpatrick seorang ibu penderita disleksia dengan putri disleksia juga sangat berharap, putrinya mendapatkan pendidikan yang terbaik, tanpa dianggap aneh atau bodoh. Viola Davis sebagai Nona Alberts seorang guru yang memiliki rasa bersalah besar terhadap kecelakan masa lalu yang dia alami bersama putranya, mungkin salah satu contoh guru yang berani membuka mata dan berani bergerak untuk mengubah suatu sistem pendidikan yang lebih baik. Secara keseluruhan Won't Back Down merupakan karya yang sangat menyentuh hati dan mengharukan (saya terharu biru menontonnya). Ditambah lagi akting kedua pemeran utamanya yang jempolan. Dua orang ibu yang bersusah payah untuk mengangun sebuah sekolah baru yang berkualitas dan mampu mencerdaskan murid-muridnya memang tampak sulit dan tidak mungkin, namun jika belajar dari Won't Back Down perjuangan untuk kebaikan itu mungkin dilakukan.

Secara keseluruhan saya menikmati menonton film ini, tidak hanya terhibur namun juga terinspirasi. Sebagai ibu dari seorang anak perempuan saya tersentuh dengan cara Jaime Fitzpatrick membagun semangat untuk putrinya. Sebagai pendidik saya suka cara Nona Alberts saat mengajar, saya suka bagaimana film ini menohok saya untuk menjadi pendidik yang tidak hanya baik tapi juga benar. Sadar betapa beratnya tugas itu, mungkin kita memang harus mampu memandang bahwa murid-murid kita adalah anak-anak kita sendiri. Sehingga tanggung jawab itu akan lebih berasa. Sebagai ibu dan pendidik saya jadi bersemangat untuk menjadikan pendidikan yang lebih baik.

Won't Back Down, beautiful and touching movie

Minggu, 29 Juni 2014

Welcome Back Ramadhan

pinterest

Bahagianya ramadhan yang dinanti, sudah di hati sekarang waktunya memperbaiki segala hal yang buruk yang ada pada diri kita. Seberat apapun harus kita coba, toh mempertahankan sesuatu yang buruk justru akan merusak hati. Kenyataan bahwa setiap tahun ramadhan selalu berasa berbeda, meski secara umum apa yang kita lakukan tak pernah jauh berbeda. Tapi rasa itu selalu berbeda. Seperti ramadhan beberapa tahun yang lalu ketika saya kehilangan kakak saya tersayang, rasanya menyedihkan. Ramadhan dua tahun yang lalu saya sedang hamil besar dan alhamdulillah saya bisa puasa penuh (salah satu ramadhan terbaik saya), bahagia sekali waktu itu. dan ramadhan-ramadhan selanjutnya dengan rasa yang berbeda.

Kenyataan bahwa ramadhan adalah bulan puasa menjadi saling berlekatan yang nyaris tak terpisahkan. Padahal puasa hanyalah sedikit amalan wajib yang bisa kita laakukan di bulan ini, dan yang lain merupakan amalan lain yang punya nilai besar meski puasa tetap wajib en 'kudu' dilakukan juga. Artinya ketika ramadhan kita ya puasa, tapi ya kerja, ya belajar, ya ngerjain kerjaan yang lain, ya mengerjakan ibadah yang dianjurkan lain. Oya, ramadhan juga tidak harus makan enak, karena apapun yang dimakan saat berbuka jadi enak ^^.

pinterest

Buat saya, setiap ramadhan adalah istimewa, seberapa istimewanya tergantung bagaimana kita memperlakukan diri kita di bulan nan suci ini. Saat yang tepat me-refresh diri kita. Semoga ramadhan ini menjadi ramadhan yang indah, dan mampu menjadikan saya menjadi manusia yang lebih baik. Aamiin.

Minggu, 22 Juni 2014

Dear Diva - The Best Part



Ya inilah gadis itu,
Dia yang mencuri setiap bagian dari hatiku
Dia yang menjadikan siang yang indah, malam yang panjang dan kopi di pagi hari
Dia yang menjadikan setiap hari adalah hal baru
Bagian terbaiknya adalah ketika dia memanggilku 'mama'